Sabtu, 4 Oktober 2025

Singapura Terbuka

Greysia/Nitya Melenggang ke Final Singapura Terbuka

Greysia/Nitya mengalahkan wakil Korea Selatan, Kyung/Shin melalui dua set langsung dengan skor akhir 21-18, 21-13.

Penulis: Reynas Abdila
PBSI
Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari 

TRIBUNNEWS.COM - Ganda putri unggulan Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari memastikan langkahnya ke partai puncak Singapura Terbuka 2016 usai membungkam wakil Korea Selatan, Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan.

Greysia/Nitya mengalahkan Kyung/Shin melalui dua set langsung dengan skor akhir 21-18, 21-13.

Kemenangan ini juga sebagai ajang pembalasan atas kekalahan Greysia/Nitya yang kala itu takluk 16-21, 14-21 di turnamen Malaysia Terbuka 2016.

Permainan reli, gaya andalan putri-putri Korea Selatan ini tampaknya mudah sekali dibaca oleh Greysia/Nitya.

“Kami kalah di pertemuan sebelumnya, jadi sekarang kami tidak mau kalah, kami mau jaga semangat sampai akhir. Kami bersyukur hari ini bisa menang. Kunci kemenangan kami adalah kami bisa mengontrol diri, kontrol emosi dan belajar dari kesalahan," papar Greysia usai permainan seperti dilansir PBSI, Sabtu (16/4/2016).

Senada dengan Greysia, Nitya juga memang berangan ingin membalas kekalahan pada Malaysia Tebuka, oleh karenanya segala pola permainan menjadi faktor penting dalam permainan ini.

“Dari awal permainan, kami memang sudah bertekad tidak mau buru-buru, kalau mau balik serang pun harus kontrol diri. Pokoknya kami tetap main di pola kami,” ucap Nitya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved