Kamis, 2 Oktober 2025

Triyatno Dapat Bonus Rp 400 Juta, Eko Rp 200 Juta

Ketua Umum KOI Rita Subowo mengaku bangga atas prestasi dan pencapaian yang telah diraih Eko Yuli Irawan dan Triyatno pada Olimpiade 2012.

Penulis: Glery Lazuardi
zoom-inlihat foto Triyatno Dapat Bonus Rp 400 Juta, Eko Rp 200 Juta
TRIBUN KALTIM/FACHMI RACHMAN
Dua lifter Indonesia asal Balikpapan, Eko Yuli Irawan (kiri) dan Triyatno (kanan) menggigit medali yang mereka peroleh, saat penyambutan di Kantor Wali Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Kamis (9/8/2012).

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Indonesia untuk Olimpiade London 2012, memberikan bonus kepada Eko Yuli Irawan dan Triyatno, yang meraih satu medali perak dan medali perunggu di ajang pesta olahraga terbesar dunia.

Triyatno berhasil meraih medali perak setelah berjuang di cabang olahraga angkat berat kelas 69 kilogram putra, dengan membubuhkan total angkatan 333 kilogram.

Sedangkan Eko meraih medali perunggu di kelas 62 kilogram putra, total angkatan 317 kilogram, dengan angkatan snatch 145 kilogram, dan clean and jerk 172 kilogram.

Wakil Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Erick Thohir mengatakan, KOI menghargai semua atlet Indonesia yang sudah berusaha dan berjuang untuk meraih prestasi terbaik bagi Indonesia.

"Sesuai janji sebelumnya, saya akan memberikan bonus kepada peraih medali di Olimpiade London 2012. Bonus yang diberikan ini hasil dukungan dari sponsorship yang diberikan oleh para sponsor, yaitu Adaro, Indika Energy, Pertamina, BNI 46, dan League," ujar Erick di Kantor KOI di FX Sudirman, Jakarta Pusat, Jumat (7/9/2012).

Di tempat yang sama, Ketua Umum KOI Rita Subowo mengaku bangga atas prestasi dan pencapaian yang telah diraih Eko Yuli Irawan dan Triyatno pada Olimpiade 2012.

"Kami berharap pemberian penghargaan ini dapat memotivasi untuk lebih fokus berlatih. Saya juga meminta kepada semua atlet dan pelaku olahraga bersama-sama fokus menatap Olimpiade, sehingga diharapkan kita dapat meraih lebih banyak medali di Olimpiade 2016," papar Rita.

Triyatno selaku peraih medali perak Olimpiade London 2012, mendapatkan uang tunai sebesar Rp 400 juta, Eko Yuli Irawan peraih medali perunggu mendapatkan uang tunai senilai Rp 200 juta, dan Lukman yang mewakili tim pelatih mendapatkan uang tunai senilai Rp 240 juta. (*)

BACA JUGA

Sumber: TribunJakarta
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved