Syifa Hadju Vakum dari Dunia Akting, Klaim Butuh Istirahat: Aku Merasa Capek Banget
Syifa Hadju ungkap kenapa vakum dari dunia akting, memang sengaja ingin istirahat karena proyek terdahulu sinetron stripping cukup menguras tenaga.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Syifa Hadju mengungkapkan dirinya sudah cukup lama tidak mengambil proyek akting, menandai masa rehat sejenak dari dunia hiburan.
Ia terakhir terlibat dalam syuting sinetron stripping yang berlangsung hingga awal 2025.
Syifa mengaku syuting yang dijalaninya selama setahun penuh cukup menguras tenaga.
"Aku kemarin itu syuting sinetron setahunan lah ya. Aku merasa capek banget. Draining gitu," kata Syifa Hadju melalui akun Instagramnya, dikutip Senin (30/6/2025).
Kondisi tersebut membuatnya memilih untuk beristirahat selama beberapa bulan sebelum kembali mengambil proyek baru.
Menurut Syifa, pola kerja seperti ini memang sudah menjadi kebiasaannya sejak awal berkarier.
"Biasanya, aku kalau syuting non-stop selama beberapa bulan, pasti akan libur beberapa bulan juga. Aku enggak mau kerjaan menjadi tekanan," kata aktris kelahiran 2000 itu.
Baca juga: El Rumi Akui Jadi Lebih Religius Sejak Pacari Syifa Hadju
Selama masa jeda tersebut, Syifa tetap mempertimbangkan sejumlah tawaran bermain film maupun sinetron.
Namun, ia tidak ingin memaksakan diri jika proyek yang datang belum sesuai dengan preferensinya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.