Nikita Mirzani dan Keluarganya
Kondisi Terkini Vadel Badjideh Pasca-ditahan di Rutan Cipinang: Lebih Rileks
Kuasa hukum ungkap kondisi terkini Vadel Badjideh pasca-ditahan di Rutan Cipinang atas kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani.
TRIBUNNEWS.COM - Kondisi terkini Vadel Badjideh pasca-ditahan di Rutan Cipinang disebut lebih rileks.
Kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani terhadap Vadel Badjideh soal dugaan persetubuhan anak di bawah umur masih terus bergulir.
Perkara tersebut akan segera disidangkan setelah dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Selatan.
Namun sembari menunggu sidang, Vadel Badjideh ditahan di Rutan Cipinang.
Sang kuasa hukum, Oya Abdul Malik membeberkan kondisi terkini kliennya pasca-ditahan.
Vadel Badjideh kini justru memperlihatkan perubahannya.
Pria yang dikenal sebagai dancer itu saat ini dalam kondisi sehat dan terlihat lebih bersih dari sebelumnya.
"Kondisinya sehat, lebih bersih, berisi, dan lebih fresh ya mungkin karena kapasitasnya lebih besar," jelas Oya Abduk Malik, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (20/6/2025).
Vadel juga banyak melakukan kegiatan positif selama berada di rutan.
Sehingga Vadel pun kini lebih terlihat rileks dan siap menghadapi proses hukum.
"Olahraga juga katanya badminton, terus lebih rileks kali ya di Cipinang sekarang," ujar Oya.
Baca juga: Vadel Badjideh Disebut Sudah Hafal 3 Ayat Terakhir Al-Baqarah, Kuasa Hukum: Luar Biasa Rajin Ibadah
Untuk menghadapi persidangan nanti, Oya mengaku bakal menghadirkan beberapa saksi termasuk saksi ahli.
Dalam kasus ini, pihaknya bakal terus mengungkap fakta yang sebenarnya terjadi.
"Nanti pastinya menghadirkan saksi-saksi dan saksi ahli."
"Yang diperjuangkan ya fakta sebenarnya, hak hukumnya. Kan nanti akan dibuka semua di persidangan," kata Oya.
Vadel Badjideh Sampaikan Salam untuk Nikita Mirzani
Seperti diketahui, kasus Vadel Badjideh telah esmi diserahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (3/6/2025).
Tampak Vadel Badjieh mengenakan kemeja hitam dan tangan diborgol saat tengah berjalan menuju gedung kejaksaan dengan dikawal petugas.
Saat ditanya mengenai perkaranya, Vadel mengaku dirinya akan terus mengikuti proses hukum yang berjalan.
"Ikutin aja prosesnya," ucap Vadel.
Bahkan Vadel juga mengatakan dirinya siap mengikuti persidangan kasus yang dilaporkan Nikita soal Lolly.
"Siap insyaAllah, mudah-mudahan ya," katanya.
Baca juga: Respons Keluarga Vadel Badjideh setelah Kasus Dugaan Persetubuhan Dilimpahkan ke Kejari
Nikita kini juga tengah berurusan dengan hukum atas dugaan pemerasan terhadap Reza Gladys.
Kasusnya tersebut juga sudah dinyatakan P21 dan segera disidangkan.
Vadel pun menyampaikan salam kepada Nikita yang kini bernasib sama dengan dirinya.
Ia berharap ibunda Lolly dalam keadaan sehat di tengah kasus yang menjeratnya.
"Sehat-sehat buat Kak Niki," ujar Vadel.
(Tribunnews.com/Ifan)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.