Vakum Akting Demi Anak, Chelsea Olivia Ubah Prioritas Hidup, 70 Persen untuk Keluarga
Aktris Chelsea Olivia mengungkapkan keputusannya untuk vakum sementara dari dunia akting demi mengurus keluarga.
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Chelsea Olivia mengungkapkan keputusannya untuk vakum sementara dari dunia akting demi mengurus keluarga.
Sudah enam tahun sejak terakhir kali ia membintangi sebuah sinetron, kini Chelsea lebih memprioritaskan perannya sebagai ibu bagi kedua anaknya.
Baca juga: Empat Tahun Tak Pernah Syuting, Chelsea Olivia Tegaskan Tak Tinggalkan Dunia Artis, Hanya Rehat
"Kalau dulu kan hidup aku tuh karir terus yaa," ujar Chelsea Olivia saat ditemui di daerah Puri Indah, Jakarta Barat, Rabu (12/3/2025).
Namun, seiring bertambahnya usia anak-anaknya, Chelsea merasa perlu lebih banyak hadir dalam kehidupan mereka.
Ia pun mengubah prioritasnya dan kini hanya akan menerima pekerjaan jika sudah mendapatkan izin dari anak-anak dan suaminya.
Baca juga: Pengalaman Chelsea Olivia Lahirkan Anak Kedua di Masa Pandemi Covid-19
"Sekarang dibalik. 70 persennya buat keluarga, anak, terus 30 persen kalau anak mengizinkan, suami mengizinkan, baru karir," lanjutnya.
Karena sudah memilih vakum sementara, Chelsea kini hanya mengambil pekerjaan menjadi bintang iklan dan brand ambassador.
Menurutnya, pekerjaan itu masih bisa dijalani karena tidak menyita waktu, berbeda dengan syuting sinetron atau film yang menyita banyak waktu.
"Sekarang tuh masih golden time-nya anak-anak kan, jadi sebagai orang tua enggak mau kehilangan momen dan meninggalkan mereka," ungkap Chelsea.
Meski begitu, Chelsea tak memungkiri bahwa ia merindukan dunia akting yang sudah membesarkan namanya.
Ia sering kali mendapat tawaran untuk main sinetron atau film, namun harus menolaknya karena belum bisa meninggalkan anak-anak dalam waktu lama.
"Kadang suka dikirim sinopsisnya kan, 'Duh ceritanya bagus tapi waktunya enggak bisa, enggak mungkin' gitu," ucapnya.
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.