Senin, 6 Oktober 2025

Perceraian Artis

Sule Sempatkan Foto Selfie dengan Nathalie Holscher saat Sidang Cerai Perdana: Pasti Mempertahankan

Di tengah sidang perceraian perdana, Sule sempatkan selfie dengan Nathalie Holscher.

Kolase Tribunnews: Tangkapan layar YouTube KH Infotainment, Tribunnews/Alivio
Nathalie Holscher (kiri) Sule (kanan) Nathalie Holscher dan Sule hadiri sidang perdana mediasi di Pengadilan Agama Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (20/7/2022). Sule berusaha mempertahankan rumah tangganya. Sempatkan ajak Nathalie foto selfie. 

TRIBUNNEWS.COM - Isyaratkan pisah baik-baik, Sule akhirnya posting foto bareng Nathalie Holscher setelah sidang mediasi perceraian, Rabu (20/7/2022).

Sule terlihat mengunggah momen kebersamaannya dengan sang istri, Nathalie Holscher di tengah gugatan cerai.

Seolah mengisyaratkan ingin berpisah baik-baik, Sule membagikan kebersamaannya dengan Nathalie Holscher saat mendatangi sidang mediasi.

Baca juga: Komentar Nathalie Holscher Soal Penyebab Utama Perceraiannya dengan Sule: Aku Nggak Bisa Cerita

Dalam potret yang dibagikan di Instagram @ferdinan_sule itu, Nathalie tampak tersenyum melihat kamera.

Sementara Sule tampak menutupi wajahnya dengan masker.

Ia juga mengenakan topi.

Sule terlihat melotot dan melihat ke arah kamera.

Sule selfie nathalie
Foto Sule selfie bersama Nathalie Holscher di ruang sidang, seolah isyaratkan ingin pisah baik-baik. (Instagram @ferdinan_sule)

Sule diketahui memang sangat mengharapkan mediasi perceraiannya berhasil.

Kepada media, Sule mengungkapkan keinginannya mempertahankan rumah tangga.

"Ya pastilah mempertahankan," ujar Sule.

Hal senada juga dikatakan kuasa hukum Sule, Bahyuni Zaili mengatakan, kliennya ingin mempertahankan rumah tangga.

"Kang Sule pada posisi seperti itu sebenarnya masih ada keinginan untuk bersatu dalam rumah tangga," kata Bahyuni, dikutip dari Kompas.com.

Meski demikian, menurut Bahyuni, keinginan Sule akan sulit lantaran Nathalie bersukuh bercerai.

"Tetapi karena dalam keadaan tidak memungkinkan dan jangan sampai ada hal tidak nyaman di antara kedua pihak, akhirnya dinyatakan deadlock tadi mediasi," kata Bahyuni.

Bahyuni juga mengatakan, sebenarnya sudah ada upaya dari Sule dan Nathalie untuk memperbaiki rumah tangganya.

Lantaran mediasi tidak menemui titik terang alias deadlock, maka sidang akan dilanjutkan ke agenda berikutnya yang digelar pada 27 Juli 2022, mendatang.

"Agenda berikutnya adalah penyerahan hasil mediasi dan pembacaan gugatan dari penggugat (Nathalie)," ujar Bahyuni Zaili. 

Ada Satu Penyebab Utama Pisah

Dikutip dari YouTube Seleb Oncam News, Kamis (21/7/2022), Nathalie Holscher memberikan penjelasan setelah sidang mediasi.

"Dari mediasi kita udah ngobrol jadi udah kesepakatan kita pisah."

"Karena kita udah ada kesepakatan sebelumnya, jadi mediasi ini kita udah pisah gitu," terang Nathalie.

Baca juga: Sule Ingin Bertahan, Tapi Tak Bisa, Berharap Pernikahannya dengan Nathalie Holscher Berakhir Baik

Nathalie mantap untuk menggugat cerai dan tak memberikan tanda-tanda adanya kesempatan untuk rujuk dengan Sule.

Ada satu penyebab yang membuat Nathalie tak ingin rujuk dengan Sule.

Namun, ia enggan untuk menyebutkannya di depan publik.

"Ada, cuman aku nggak bisa ceritain ke kalian."

"Aku nggak mau menjatuhkan orang," ucapnya.

Kendati demikian, Nathalie menegaskan secara garis besar bahwa alasannya karena sudah merasa tidak ada kecocokan lagi.

"Intinya nggak ada kecocokan dan memang udah kesepakatan bersama," tegasnya.

Meskipun menggugat cerai Sule, tetapi keduanya masih berkomunikasi terkait Adzam, putra mereka.

"Untuk Adzam udah (komunikasi)," ucapnya.

Nathalie Holscher didampingi Tim Kuasa Hukum di PA Cikarang, Rabu (20/7/2022) - Nathalie Holscher mengaku sudah tidak ada kecocokan lagi dengan Sule.
Nathalie Holscher didampingi Tim Kuasa Hukum di PA Cikarang, Rabu (20/7/2022) - Nathalie Holscher mengaku sudah tidak ada kecocokan lagi dengan Sule. (TRIBUNNEWS.COM/ALIVIO)

Dalam kesempatan tersebut, Nathalie mengaku bahwa Sule memiliki waktu untuk bertemu dengan Adzam.

"Alhamdulillah akhirnya bisa ada waktu papanya untuk ketemu Adzam."

"Karena memang udah kesepakatan bersama," tuturnya.

Meskipun nanti keduanya tak tinggal bersama lagi, Nathalie mengaku membebaskan Sule dan anak-anaknya untuk bertemu Adzam.

"Kalau untuk aku, kalau pun akang atau kakak-kakaknya pengen ketemu sama Adzam, silakan."

"Kalau mau dateng ke rumah silakan, pintu terbuka lebar untuk mereka," ucapnya.

Perihal nafkah, Nathalie mengaku tak pernah meminta kepada Sule.

"Kalau untuk nafkah, aku tidak pernah meminta ya."

"Jadi dari kesepakatan kita berdua, kesepakatan kita bersama."

"Yang menentukan nominalnya itu adalah akang," imbuhnya.

Nathalie Holscher membebaskan Sule dan anak-anaknya untuk bertemu dengan putranya, Adzam.
Nathalie Holscher membebaskan Sule dan anak-anaknya untuk bertemu dengan putranya, Adzam. ()

Nathalie pun tak menentukan nominal jika Sule memberikan nafkah.

Ia tetap bersyukur dengan berapapun jumlah yang diberikan ayah Rizky Febian tersebut.

Diketahui, Sule telah menentukan nominal nafkah yang akan diberikan sebesar Rp 25 juta per bulan.

"Jadi kalau aku prinsipnya terserah kalau akang mau ngasih berapa-berapa ya bersyukur."

"Yang penting dikasih itu udah bersyukur banget."

"Rp 25 (juta setiap bulan), ya, itu dari pihak sananya yang udah ngasih," ungkapnya.

Nathalie Hoslcher tak masalah jika harus menjadi tulang punggung saat resmi bercerai dengan Sule.
Nathalie Hoslcher tak masalah jika harus menjadi tulang punggung saat resmi bercerai dengan Sule. (YouTube Cumi cumi dan Instagram @nathalieholscher)

Di sisi lain, Nathalie juga menegaskan bahwa hubungannya dengan Putri Delina baik-baik saja.

Tak ada sikap saling menyudutkan satu sama lain.

"Kalau itu kan media aja yang menggoreng kan."

"Jadinya rame, kalau misalkan aku kan untuk Putri Delina ini hanya mengklarifikasi."

"Nggak ada menyudutkan satu sama lain," tegasnya.

Bahkan, Nathalie sempat berkomunikasi dengan Putri.

"Baik, semuanya baik (hubungan dengan putdel), (komunikasi) ada kemarin," ujarnya.

Nathalie pun meminta doa agar dirinya tetap kuat untuk menjadi tulang punggung bagi adik-adiknya dan putranya, Adzam.

"Minta doanya untuk kalian juga semuanya."

"Semoga aku bisa stay strong untuk menjadi tulang punggung untuk adek-adek dan Adzam," tutup Nathalie Holscher.

Diketahui, sidang perdana perceraian Nathalie Holscher dengan Sule telah digelar pada Rabu (20/7/2022) kemarin di Pengadilan Agama Cikarang.

Dari sidang tersebut, baik Nathalie Holscher maupun Sule telah sepakat untuk berpisah.

(Tribunnews.com/Salma/Katarina Retri)

Berita lainnya terkait Nathalie Holscher dan Sule

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved