Selasa, 7 Oktober 2025

Film Bioskop

Banjir Peminat, Tiket Film Animasi NUSSA Terjual Habis di 7 Bioskop pada Hari Pertama Penayangannya

NUSSA tayang serentak di bioskop Indonesia mulai hari ini, Jumat (14/10/2021). Di beberapa titik, tiket film NUSSA terjual habis.

Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Daryono
Instagram @filmnussa
NUSSA tayang serentak di bioskop Indonesia mulai hari ini, Jumat (14/10/2021). Di beberapa titik, tiket film NUSSA terjual habis. 

TRIBUNNEWS.COM - Film animasi karya anak negeri, NUSSA tayang serentak di bioskop Indonesia mulai hari ini, Kamis (14/10/2021).

Sebagai salah satu karya animasi terbaik tak mengherankan jika tiket film NUSSA terjual di hari pertama penayangannya.

Film yang mendapatkan nominasi Film Animasi Panjang di Festival Film Indonesia 2021 ini, sukses menarik perhatian masyarakat untuk kembali meramaikan bioskop.

Per hari ini, terpantau ada 7 titik bioskop yang ramai dikunjungi penonton dan habis terjual.

Baca juga: Lagu Kejutanku Jadi Original Soundtrack Film Nussa

Baca juga: Sempat Populer, Animasi Nussa Berhenti Tayang Usai Badai Covid-19, Ini Kisah di Balik Layar

Tujuh bioskop tersebut adalah Blok M Square (Jakarta), Arion Mall (Jakarta), Botani Square (Bogor), Depok Mall (Depok), Metropolitan Mall (Bekasi), Tangcity Mall (Tangerang), dan Plaza Ambarrukmo (Yogyakarta).

Sang sutradara, Bony Wirasmono mengatakan NUSSA menjadi film animasi panjang yang diproduksi secara serius oleh ratusan kreator terbaik Tanah Air.

“Kami berupaya menghasilkan karya terbaik dengan mengembangkan teknologi animasi baru."

"Tentunya lebih baik dari versi serialnya di YouTube," ungkap Bony dikutip dari rilis yang diterima Tribunnews.

Bony menyebut, film NUSSA teknologi hair-system.

Dengan teknologi ini, visual NUSSA semakin terlihat nyata.

"Salah satunya seperti menggunakan teknologi hair-system."

"Setiap helai rambut karakter film Nussa dibuat satu-persatu demi mendapatkan visual terbaik," lanjutnya.

Sang sutradara, Bony Wirasmono mengatakan NUSSA
Sang sutradara, Bony Wirasmono mengatakan NUSSA menjadi film animasi panjang yang diproduksi secara serius oleh ratusan kreator terbaik Tanah Air.

Bony mengaku puas dengan hasil akhir NUSSA.

Dirinya berharap para penonton juga bisa menikmatinya.

"Sebagai kreator, kami merasa sangat puas ketika melihat hasil akhir film NUSSA."

"Tentunya berharap agar penonton juga dapat menikmati,” pungkas Bony.

Kualitas visual dan cerita yang ditawarkan film NUSSA diapresiasi oleh banyak pihak.

Sederet figur publik pun juga memberikan ulasan yang baik untuk film ini.

Film animasi karya anak negeri, NUSSA
Film animasi karya anak negeri, NUSSA tayang serentak di bioskop Indonesia mulai hari ini, Jumat (14/10/2021).

Baca juga: Ustaz Felix Siauw Umumkan Serial Animasi Nussa Pamit, Kena Imbas Pandemi Covid-19

Baca juga: Visinema Pictures Rilis Poster Terbaru Film Nussa, Tampak Karakter Abba

Sutradara ternama Joko Anwar pun turut mengapresiasinya.

Joko Anwar mengatakan bahwa, NUSSA adalah lompatan besar di dunia film animasi Indonesia.

Baik secara teknis maupun tutur cerita.

“Menghibur dan menghangatkan hati anak-anak dan dewasa."

"Kalian akan tersenyum, tertawa, dan menangis bahagia. I love it! Selamat buat semua tim NUSSA!” puji Joko Anwar.

Sutradara Mira Lesmana menilai NUSSA adalah film yang tepat untuk membuka kembalinya film Indonesia di bioskop.

Terlebih NUSSA bisa ditonton untuk semua usia.

Tak hanya itu, NUSSA kaya akan pesan moral untuk keluarga.

”NUSSA adalah film yang tepat untuk membuka kembalinya film Indonesia di bioskop."

"Karena NUSSA dapat ditonton oleh siapa saja. Selain itu, film ini juga punya pesan-pesan yang baik untuk keluarga," pungkas Mira Lesmana.

Baca berita terkait film NUSSA lainnya

(Tribunnews.com)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved