Jumat, 3 Oktober 2025

Kabar Artis

Ini Jawaban Indah Permatasari saat sang Ayah Minta Uang Panai pada Pernikahannya dengan Arie Kriting

Menurut Nursyah, sebagai orang Makassar, Indah tak mengikuti adat yang biasanya digunakan saat pernikahan di keluarganya.

Editor: bunga pradipta p
Twitter @Arie_Kriting
Twitter @Arie_Kriting - Menurut Nursyah, sebagai orang Makassar, Indah tak mengikuti adat yang biasanya digunakan saat pernikahan di keluarganya. 

TRIBUNNEWS.COM - Menikah tanpa restu orang tua membuat asmara Indah Permatasari dan Arie Kriting menjadi sorotan publik.

Rupanya pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting tak hanya terhalang restu namun juga masalah adat.

Meski ibu Indah Permatasari tak memberikan restu, namun sang ayah sempat luluh hingga memberikan syarat untuk mereka.

Baca juga: Ibunda Indah Permatasari Ajukan 2 Syarat Mau Restui Arie Kriting, Minta Diruqiyah hingga Ucap Sumpah

Baca juga: Menikah dengan Arie Kriting, Pihak KUA Setiabudi Jadi Wali Indah Permatasari

Satu di antara syarat pernikahan putrinya itu yakni agar Indah Permatasari mengikuti adat pernikahan Makassar.

Diketahui adat pernikahan Makassar yaitu adanya uang panai.

Uang panai tersebut syarat bagi mempelai laki-laki Arie Kriting memberikan kepada mempelai wanita.

Menurut Nursyah, sebagai orang Makassar, Indah tak mengikuti adat yang biasanya digunakan saat pernikahan di keluarganya.

Karena tak digubris Indah, menurut Nursyah, ibu Indah Permatasari, hal itu membuat ayah Indah sakit hati.

Nursyah mengatakan ayah Indah menyayangkan jawaban Indah saat ditanyai syarat uang panai dalam adat pernikahan Makassar.

Ibunda Indah Permatasari sambil menangis akui kecewa hingga sakit hati saat Arie Kriting nikahi anaknya.
Ibunda Indah Permatasari sambil menangis akui kecewa hingga sakit hati saat Arie Kriting nikahi anaknya. (Kolase YouTube KH Infotainment dan Instagram @indahpermatas)

Diceritakan ibu Indah Permatasari, ayah Indah mengingatkan tentang adat pernikahan Makassar.

Namun, saat diingatkan Indah justru kesal dengan pernyataan sang ayah.

Menurut Nursyah, bahkan jawaban Indah itu pun membuat ayah Indah sakit hati.

“Itu permintaan papinya ke Indah, sampai Indah kesal ke papinya.”

“Itu papinya inisiatif sendiri harus ada uang panai-nya.”

“Itu jawaban Indah, ‘apa sih uang panai itu papi,’ itu bahasanya Indah ke papinya.”

“Karena Indah tidak sadar, dia pura-pura lupa atau gimana asal-usulnya orang Makassar,” ungkap Nursyah.

Dari sana, perwujudan komunikasi Indah dan sang ayah pun pecah.

Menurut Nursyah, karena jawaban Indah tersebut membuat ayah Indah sakit hati, terpukul.

Alih-alih mengiyakan keinginan syarat sang ayah, Indah justru meminta ayahnya sendiri berbicara kepada Arie Kriting.

Simak video selengkapnya:

Baca juga: Kekecewaan Ibu Indah Permatasari soal Pernikahan dengan Arie Kriting: Anak Tujuh Hilang Satu

Baca juga: Sebelum Menikah, Arie Kriting Disebut Tak Bawa Keluarganya untuk Bertemu Orangtua Indah Permatasari

Baca juga: POPULER Seleb: Young Lex Sindir Anya Geraldine | Ibu Indah Permatasari Sakit Hati pada Arie Kriting

Pengakuan Ibu Indah Permatasari

Diberitakan sebelumnya, Indah Permatasari dan Arie Kriting menikah pada 12 Januari 2021.

Kabar kebahagiaan pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting dibagikan keduanya di media sosial.

Ironisnya, pernikahan pasangan selebriti itu tak dihadiri orangtua Indah Permatasari.

Kini pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting kembali menjadi sorotan.

Sementara itu, kabar bahagia itu justru tak dirasakan keluarga Indah Permatasari.

Kabar pernikahan anaknya itu justru mengalir kekecewaan, khususnya oleh Nursyah, sang ibu.

Saat ditemui dikediamannya, Nursyah tampak terlihat sedih.

Matanya berlinang air mata dan sembab.

Nursyah pun memberikan pengakuan kabar pernikahan putrinya itu tak ia ketahui.

“Saya tidak tahu, siapa yang kasih kawin, saya tidak tahu,” ungkap Nursyah, dikutip dari tayangan Intens Investigasi (13/1/2021).

Ibu Indah Permatasari tak memberikan izin pernikahan tersebut.

Sementara sang ayah yang mestinya menjadi wali nikah pun ikut tak merestuinya.

Nursyah mengatakan, ayah Indah meminta Indah untuk izin terlebih dahulu kepada Nursyah.

Sang ayah tak memberikan restu sebelum ibu Indah Permatasari luluh.

Tak cukup di sana, alih-alih membiarkan izin Indah menikah dengan Arie Kriting, Nusyah tak ingin keluarganya hancur.

Nursyah memberikan pengakuan, lebih baik membiarkan Indah menikah demi melepaskan beban keluarga.

“Daripada keluargaku yang berantakan, mendingan kau sendiri yang pergi kawin,” ujar ibu Indah Permatasari, Nursyah.

Tak mau larut, Nursyah mengaku pasrah dan enggan memusingkan lagi dengan persoalan itu.

Mengejutkannya, ibu Indah Permatasari itu mengaku pasrah kini anaknya sudah hilang satu.

"Ya sudahlah, anak tujuh hilang satu, ndak apa-apa, saya sudah pasrah," ujar Nursyah.

Untuk menghilangkan beban pikirannya, Indah Permatasari sudah tak ingin ia anggap sebagai anaknya.

Di samping itu, ternyata pernikahan Indah Permatasari dan Arie Kriting ditangani wali dari KUA.

Hal ini diungkapkan Ketua RT tempat keluarga Indah tinggal, Resdianto.

Resdianto mengatakan sebelumnya ayah Indah Permatasari dan sang kakak telah menemuinya.

Ayah Indah meminta kepadanya dibuatkan surat pengantar taukil wali kepada KAU.

Resdianto mengungkapkan ayah Indah tak bisa menghadiri pernikahan sakral putrinya tersebut.

Soal keabsahan pernikahan tersebut, Resdianto menyebut pernikahan Indah dan Arie itu sah.

Meski ayah Indah tak menghadiri pernikahan, melalui taukil wali pernikahan tersebut bisa diwakilkan oleh Wali dari KUA, katanya.

Di lain sisi, Nursyah tak mau tahu soal kabar pernikahan Indah dan Arie yang tak direstuinya tersebut. (*)

Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Syarat Uang Panai Tak Digubris Indah Permatasari dan Arie Kriting, Jawaban Indah Disayangkan Ayahnya

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved