Jumat, 3 Oktober 2025

Kabar Artis

Ketika Iwan Fals Diminta Pilih antara Kantata Takwa atau Swami hingga Jawab soal Inspirasi Bermusik

Musisi Virgiawan Listanto atau yang akrab disapa Iwan Fals dicecar sejumlah pertanyaan oleh personel Syarikat Idola Remaja.

Editor: bunga pradipta p
zoom-inlihat foto Ketika Iwan Fals Diminta Pilih antara Kantata Takwa atau Swami hingga Jawab soal Inspirasi Bermusik
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Musisi Iwan Fals saat menjalani syuting film yang berjudul Mama Cake di Bulungan Jakarta Selatan, Kamis, (05/07/2012). Pada film ini Iwan Fals mengisi sountrack dengan lagu Belum Ada Judul yang diaransement ulang (Tribun Jakarta/Jeprima)

TRIBUNNEWS.COM - Musisi Virgiawan Listanto atau yang akrab disapa Iwan Fals dicecar sejumlah pertanyaan oleh personel Syarikat Idola Remaja (SIR).

Momen tersebut seperti terekam di kanal YouTube Iwan fals Official yang diunggah pada Minggu (18/10/2020).

Iwan Fals saat ini memang sedang terlibat dalam sebuah project bersama grup musik Syarikat Idola Remaja (SIR).

Para personil SIR pun kini sering berkumpul dengan Iwan Fals untuk membahas project maupun sekedar santai bersama dengan menonton bola.

Dalam sebuah momen, para personel SIR yang terdiri dari Dimas Dinar Wijaksana (vokal), Jon Kastella (gitar, vokal) Dwi Kartika Yudhaswara (bas), Arum Tresnaningtyas (vokal, ukulele), Sendy Novian (vokalis, gitarlele), Fariz Alwan (bangsing), Yaya Risbaya (perkusi), Ferry Nurhayat (keyboard), dan Zulki (Gitar) ini mendapat kesempatan untuk bertanya kepada Iwan Fals.

Tak ingin menyiakan kesempatan tersebut, para musisi asal Bandung itupun mengulik beberapa hal tentang Iwan Fals.

Baca Juga: Lagu '1910' : Simpati Iwan Fals untuk Kecelakaan Kereta Api Tragedi Bintaro 19 Oktober 1987

Baca juga: Lagu Wakil Rakyat Kerap Iringi Demo, Iwan Fals Bicara Soal UU Cipta Kerja: Serem, Pandeminya

Satu di antara pertanyaan yang cukup menarik yakni ketika Iwan Fals disuruh memilih antara Kantata Takwa dengan Swami.

Dua nama tersebut tersebut merupakan grup musik yang Iwan Fals pernah bergabung di dalamnya dan banyak melahirkan hits fenomenal seperti Kesaksian hingga Bento.

"Kalau dikasih pertanyaan, kalau disuruh bener-bener milih, pilih Swami atau Kantata Takwa?" tanya Dimas Wijaksana, vokalis SIR.

Mendengar pertanyaan tersebut, Iwan Fals pun lansgsung memberikan jawabannnya.

Iwan mengaku tak bisa memilih antara keduanya, sebab dua grup tersebut memang berbeda.

"Wah beda ya, di Kantata itu ada Rendra, Yocky, Djody, kaptennya beda, kaptennya Yocky di Kantata, lebih banyak di keyboard."

"Kalau Swami lebih telanjang lebih sederhana, kaptennya Jabo yang kedua Inisisri, lebih banyak di perkusi," jawab musisi 59 tahun itu.

Baca juga: Iwan Fals Beri Pujian Singkat Seusai Timnas Indonesia U19 Gasak NK Dugopolje

Baca juga: Lama Tak Manggung dan Bertemu Fans, Iwan Fals Ungkapkan Rasa Rindunya

Iwan Fals juga ditanya tentang sosok yang menjadi inspirasinya dalam bermusik.

"Babe, siapakan inspirasi terbesar babe Iwan Fals dalam bermusik," tanya Jon Kastella.

Dengan lantang, pelantun lagu Bento itupun menjawab ia menginspirasikan Benyamin Sueb.

"Benyamin Sueb," jawab tegas Iwan Fals diiringi sorayakn personel lain.

Selama ini Iwan Fals menyibukkan diri dengan menekuni dunia lukis disamping kesibukannya bernyanyi serta latihan karate.

Namun ternyata juga ada kesenian lain yang saat ini juga sedang didalami oleh Iwan Fals.

Hal itu terungkap ketika Ferry Nurhayat bertanya tentang kesenian yang ingin dicoba Iwan Fals.

"Selain bermusik sama melukis, ada nggak bentuk kesenian lain yang ingin dicoba," tanyanya.

"Saya belakangan ini lagi pengen belajar mewarnai, cuma butuh waktu ya," ungkap Iwan.

Baca juga: Iwan Fals Komentari Sikap Berani Nikita Mirzani Lawan Pendukung Puan Maharani

Baca juga: Mengggambar Jadi Hobi Baru Iwan Fals Selama Pandemi Virus Corona

Tiba giliran Fariz Aceng yang mendapat kesempatan bertanya, menyambung personel lain.

Aceng penasaran dengan pengalaman spiritual yang diporoleh Iwan Fals selama berkarya menjadi seniman.

"Dengan umur babe yang matang dan ranum pengalaman spiritual apa yang paling teringet sampai sekarang," tanya Aceng.

Tak butuh waktu lama bagi Iwan Fals untuk menjawab pertanyaan tersebut, ia langsung teringat akan pengalamannya saat menemani sang istri Rossana atau Mbak Yos pergi haji di Masjidil Haram.

Saat kecil, Iwan Fals melihat ka'bah sangat lah besar, namun saat melihat langsung ketika berhaji, entah mengapa sesuatu yang aneh ia rasakan.

Iwan merasa Ka'bah yang tadinya besar tiba-tiba menyusut dan masuk kedalam dirinya.

"Saya nemenin istri haji waktu itu, masuk masjidil haram itu lihat ka'bah, waktu jaman kecil kan terlihat gede banget, ya ini subjektif tapi saya rasain itu, tiba-tiba jadi kecil terus masuk ke dada, apa ya, susah dijelasin," ujar suami mbak Yos itu.

Di kesempatan tersebut, Iwan juga diminta untuk mengungkapkan harapannya untuk sang istri.

Iwan pun berharap istri yang telah bersamanya selama 40 tahun itu diberikan kesehatan dan selalu murah rejeki.

"Mudah-mudahan sehat, panjang umur murah rejeki, 60 tahun tapi 17 tahun gitu, gimana caranya," ujar Iwan fals seraya tertawa.

Musisi Iwan Fals menampilkan performanya dalam konser Kantata Barock bersama Setiawan Djodi, Sawung Jabo, dan yang lainnya, di Satdion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (30/12/2011). Kantata kembali melakukan konser reuninya di Jakarta, sekaligus melakukan penghormatan terhadap almarhum WS Rendra. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)
Musisi Iwan Fals menampilkan performanya dalam konser Kantata Barock bersama Setiawan Djodi, Sawung Jabo, dan yang lainnya, di Satdion Utama Gelora Bung Karno, Jumat (30/12/2011). Kantata kembali melakukan konser reuninya di Jakarta, sekaligus melakukan penghormatan terhadap almarhum WS Rendra. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA) 

(Tribunnews.com/Tio)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved