Senin, 6 Oktober 2025

Perjuangan Baim Wong Cari Rumah Sopir Angkot Viral di Semarang, Langsung Ajak Belanja saat Bertemu

Artis Baim Wong mengunjungi sopir angkot dari Kota Semarang yang viral di media sosial, karena membawa bayinya saat bekerja.

Penulis: Nuryanti
Instagram/ @baimwong
Baim Wong saat bertemu dengan Nurul sopir angkot yang viral lantaran bawa bekerja bawa bayinya. (Tangkap layar instagram @baimwong) 

TRIBUNNEWS.COM - Artis Baim Wong mengunjungi kediaman seorang sopir angkot di Semarang yang sempat viral beberapa waktu yang lalu.

Viralnya supir angkot tersebut karena sang supir membawa bayinya saat bekerja, tersebar di akun media sosial.

Namun, Baim Wong sempat kesulitan saat mencari alamat rumah dari sopir angkot bernama Nurul Mukminin (46) tersebut.

Sopir angkot tersebut tinggal di rumah kontrakan yang terletak di gang sempit di kampung Karangsari Timur, Kelurahan Wonosari, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang.

Mengutip TribunJateng.com, saat mencari tempat tinggal Nurul, Baim berinisiatif untuk bertanya kepada pihak RSUP Kariadi dan RS Hermina Pandanaran Semarang.

Baca: Akhirnya Bertemu Nurul, Sopir Angkot yang Bawa Bayi saat Bekerja, Baim Wong: The Power of +62

Bahkan, Baim Wong juga menelepon dokter yang menangani almarhumah istri Nurul.

Namun, usaha Baim Wong itu tidak membuahkan hasil.

Tidak menyerah, Baim Wong kemudian mendatangi Polrestabes Semarang untuk meminta bantuan.

Artis Baim Wong kini terbang ke Semarang untuk mencari sosok sopir angkot yang viral ajak bayinya yang masih berusia 3,5 bulan bekerja.
Artis Baim Wong kini terbang ke Semarang untuk mencari sosok sopir angkot yang viral ajak bayinya yang masih berusia 3,5 bulan bekerja. (Kolase YouTube TribunJateng dan Instagram @baimwong)

Kemudian, ada seorang pengemudi ojek online yang mengirimkan direct message (DM) untuk membantu Baim.

Bantuan pengemudi ojol tersebut akhirnya membawa Baim Wong menemukan rumah Nurul.

Kedatangan Baim Wong tersebut menyita perhatian para tetangga Nurul.

Sebab, kabar Baim Wong akan datang ke rumah Nurul tersebut sudah menyebar di media sosial.

"Iya tahu dari Facebook, maka saya datang ke sini mau minta foto bareng sama Baim," kata Lina, warga Wonosari, Senin (10/2/2020).

Baca: VIRAL Sopir Angkot Bawa Bayi Saat Kerja, Baim Wong Turun Tangan, Suami Paula Terbang ke Semarang

Warga yang sudah menunggu, langsung mengerubungi Baim Wong saat mobilnya tiba di rumah Nurul.

"Betul ini rumahnya Pak Nurul?" tanya Baim kepada warga.

Saat Baim tiba, Bilqis Choirun Nisa, bayi yang selalu dibawa Nurul saat bekerja itu tengah tidur.

"Ini Bilqis masih tidur nyenyak," kata Baim Wong.

Saat Baim dan Nurul berbincang, Bilqis kemudian bangun.

Baim Wong saat di rumah kontrakan Nurul di Karangsari Timur Kelurahan Wonosari Ngaliyan Semarang, Senin (10/2/2020).
Baim Wong saat di rumah kontrakan Nurul di Karangsari Timur Kelurahan Wonosari Ngaliyan Semarang, Senin (10/2/2020). (Tribun Jateng/Iwan Arifianto)

Dalam kunjungan tersebut, Baim Wong memberi bantuan berupa pampers dan kebutuhan bayi sebanyak dua koper.

Saat Baim mencoba memangku, Bilqis menangis.

"Waduh kok nangis, mungkin gerah ya," katanya.

Setelah berbincang-bincang, Baim Wong kemudian mengajak Nurul berbelanja susu dan kebutuhan bayi di apotek di daerah Ngaliyan dan Sekayu Semarang.

Baca: Baim Wong Turun Tangan, Nasib Bayi Bilqis yang Ikut Ayah Narik Angkot, Mandinya di Toilet Terminal

Nurul yang mendapat bantuan dari Baim Wong, tak menyangka bisa menerima kebahagiaan seperti itu.

"Saya tidak menyangka ketemu Bang Baim. Kalau bukan karena Gusti Allah tidak mungkin saya akan seperti ini, " ungkap Nurul.

Tanggapan Kasatlantas

Mengutip TribunJateng.com, Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Yuswanto Ardi memberikan rasa simpati mendalam terhadap situasi yang dialami Nurul.

Menurutnya, bayi tersebut terpaksa harus ikut orangtuanya bekerja.

"Namun demikian, situasi ini tentunya sangat membahayakan, baik bagi bayinya sendiri, ayahnya, maupun para penumpang dan pengguna jalan lainnya," ungkap Ardi, Sabtu (8/2/2020).

Nurul Mukminin sopir angkot trayek Mangkang-Johar memegang setir, Jumat (7/2/2020), ditemani bayinya Bilqis Choirun Nisa dan anak tertua, Balqis Choirun Najwa.
Nurul Mukminin sopir angkot trayek Mangkang-Johar memegang setir, Jumat (7/2/2020), ditemani bayinya Bilqis Choirun Nisa dan anak tertua, Balqis Choirun Najwa. ((TRIBUN JATENG/IWAN ARIFIANTO))

Ia mengatakan, telah memberikan arahan jajarannya untuk segera memberi perhatian dan mengambil langkah bagi sang sopir.

Tujuannya, untuk memberikan pelayanan bagi semua pihak untuk terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

"Rencananya, kami mewakili dari Polrestabes Semarang akan memberi bantuan."

"Bentuk bantuannya sedang dibahas oleh kami. Semoga, bantuan yang sedang kami bahas ini bisa menjadi solusi dan peringan beban bagi sang sopir Nurul," jelasnya.

Ia menyebut, dalam Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (UU-LLAJ) Pasal 106 Ayat 1 disebutkan, setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan wajib berkendara dengan wajar dan penuh konsentrasi.

Baca: Jalan Berliku Baim Wong Temui Nurul Sopir Angkot Viral di Semarang

Kemudian, dalam Pasal 283 disebutkan juga bahwa setiap orang yang mengemudikan kendaraan bermotor di jalan secara tidak wajar dan melakukan kegiatan lain dengan dipengaruhi oleh suatu keadaan yang mengakibatkan gangguan konsentrasi dalam mengemudi dapat dipidana.

Hukuman pidananya berupa kurungan paling lama 3 bulan atau denda paling banyak Rp 750 ribu.

Artinya, Nurul itu sebenarnya dikategorikan sebagai tindak pelanggaran UU-LLAJ.

"Tapi tentunya, penegakan hukum harus memperhatikan aspek sosiologis."

"Tidak serta merta begitu saja. Ada hal lain yang perlu dipertimbangkan, termasuk dalam permasalahan ini," jelas Ardi.

(Tribunnews.com/Nuryanti) (TribunJateng.com/Iwan Arifianto/Galih Permadi)

Sumber: TribunSolo.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved