Jatuh dari Apartemen, Ini 5 Fakta Meninggalnya Anak Karen Pooroe, Firasat dan Curhat Pilu Mamanya
Jatuh dari Apartemen, Ini 5 Fakta Meninggalnya Anak Karen Pooroe, Firasat dan Curhat Pilu Mamanya
TRIBUNSTYLE.COM - Meninggalnya Zefania Carina, anak tercinta jebolan Indonesian Idol, Karen Pooroe dan Arya Satria Claproth, menyisakan duka mendalam bagi keluarga.
Apalagi kepergian mendadak Zefania Carina adalah karena jatuh dari lantai 6 balkon apartemen yang selama ini dihuni keluarga.
Berikut 5 fakta meninggalnya anak Karen Pooroe dan Arya Satria Claproth, dari kronologi hingga curhat pilu ibu mendiang.
Anak semata wayang Karen Pooroe dan Arya Satria Claproth, Zefania Carina akhirnya tutup usia dan dimakamkan.
Kabar meninggalnya anak Karen Pooroe tentu menyisakan duka yang mendalam untuk keluarga.

• Pasca Putrinya Meninggal, Karen Pooroe Mengaku Didatangi Zefania Lewat Mimpi, Bilang I Am Okay
• Suasana Duka Proses Pemakaman Putri Karen Pooroe, Banjir Air Mata hingga Curhat Pilu Ibu Mendiang
Dan akhirnya mendiang telah dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Minggu (9/2/2020).
Sebelum dimakamkan, pihak keluarga sempat melakukan prosesi kebaktian di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan.
Setelah kejadian tragis yang menimpa Zefania, Arya Satria Claproth dipanggil polisi untuk dimintai keterangan.
TribunStyle rangkum dari berbagai sumber, berikut 5 fakta meninggalnya anak Karen Pooroe.
1. Kronologi
