Selasa, 7 Oktober 2025

Yuni Shara Mengaku Belum Terpikirkan untuk Menikah

11 Tahun Hidup Tanpa Pasangan Hidup, Yuni Shara Justru Mengaku Tak Ingin Jalin Hubungan dengan seorang pria

Penulis: Grid Network
Tribunnews.com/Bayu Indra Permana
Yuni Shara saat ditemui di kawasan Andara, Depok, Jumat (28/6/2019). 

TRIBUNNEWS.COM - Kisah cinta penyanyi cantik Yuni Shara nampaknya tak sejalan dengan kariernya yang cemerlang.

Bagaimana tidak, Yuni Shara telah 2 kali mengalami kegagalan dalam rumah tangga.

Yuni Shara pertama kali menikah dengan Raymond Manthey pada 1993 silam.

Saat menikah dengan Raymond, usia Yuni masih sangatlah muda, yakni 21 tahun.

Sayangnya pernikahan Yuni dengan Raymond hanya bertahan beberapa bulan, dan berujung pada perceraian.

Pasca bercerai dengan Raymond, Yuni lebih memilih fokus berkarier di dunia musik yang membesarkan namanya.

Hingga pada tahun 2002, Yuni menambatkan hatinya kepada seorang pria bernama, Henry Siahaan.

Dari pernikahannya dengan Henry Siahaan, Yuni dikaruniai dua orang putra yakni Cavin Obient Salomo Siahaan dan Cello Obient Siahaan.

Halaman Selanjutnya

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved