Tangisan Fanny Bauty Khawatirkan Zaskia Sungkar yang Belum Hamil, Ini Pesannya untuk Irwansyah
Delapan tahun sudah pasangan selebritis Zaskia Sungkar dan Irwansyah membina bahtera rumah tangga.Fanny Bauty sang ibu khawatir.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Delapan tahun sudah pasangan selebritis Zaskia Sungkar dan Irwansyah membina bahtera rumah tangga.
Pasangan inipun kerap membagikan momen-momen keromantisan yang membuat sejumlah netizen merasa baper.
Sayangnya, hingga kini pasangan yang menikah pada tahun 2011 silam itu belum memiliki buah hati sebagai pelengkap dalam rumah tangganya.
Kendati demikian, baik Zaskia Sungkar maupun Irwasyah terlihat tak terlalu mempermasalahkannya.
Keduanya pun jarang diterpa isu miring selama ini.
Namun kondisi tersebut ternyata membuat Fanny Bauty sang ibunda Zaskia sungkar merasa khawatir.
Baca: Belajar Berhijab, Prilly Latuconsina Minta Bantuan Zaskia Sungkar dan Shireen Sungkar
Dikutip dari kanal YouTube The Sungkar Family yang dipublikasikan pada Senin (25/2/2019), mama Fanny menjawab pertanyaan dari sejumlah netizen.
Dalam video tersebut mama Fanny juga menerangkan rasa syukurnya memiliki 2 menantu seperti Irwansyah dan Teuku Wisnu.
Namun demikian, nampaknya ada satu hal yang mengganjal di hati mama Fanny.
Hal tersebut adalah rasa takutnya jika Zaskia Sungkar nantinya akan ditinggal Irwansyah lantaran belum memiliki keturunan.
Sembari menangis, mama Fanny nampak menjelaskan perasaanya terhadap sang menantu.
"Ya kadang-kadang, ya itulah kan Zaskia belum punya anak, jangan ditinggalkan, mama takut itu," kata Mama Fanny.
"Oh karena itu mama nanya mulu,' jawab Irwansyah.
Mama Fanny juga mengungkap bahwa ia sering mencari informasi tentang pasangan yang belum memiliki keturunan.
Ia pun meminta sang anak segera program demi memiliki keturunan.
"Ya programlah, dari kemarin mama lihat YouTube yang 7 tahun 8 tahun tapi belum bisa (punya anak) makannya mama sharing ke Zaskia, pengen banget punya cucu dari Kia," kata mama Fanny.
"Makannya usahanya lebih keras lagi," imbuhnya.