Luna Maya Dikabarkan Putus Setelah 5 Tahun Pacaran, Reino Barack: Menikah Muda Bukan Ideologi Kita
Kisah asmara Luna Maya dan Reino Barack dikabarkan kandas setelah adanya postingan Luna Maya yang meminta maaf.
TRIBUNNEWS.COM - Kisah asmara Reino Barack dan Luna Maya dikabarkan kandas di tengah jalan.
Kabar tersebut beredar setelah Luna Maya memposting foto mesranya dengan Reino di Instagram.
Tak hanya sekadar posting, Luna Maya mengungkapkan kata maaf untuk Reino.
Luna juga menyatakan rasa syukurnya atas kehadiran Reino di kehidupannya.
Luna pun berharap agar Reino mendapatkan kebahagiaannya.
Begini cuitan lengkap Luna Maya:
"It’s been an amazing and best 5 years of relationship, sorry for everything wrong I’ve done, and thank you for your wonderful support, it’s always a blessing to have you in my life, and sincerely I wish you happiness and peace," tulisnya pada Rabu (12/9/2018).