Senin, 6 Oktober 2025

Pilpres 2019

Glenn Fredly Anggap Pilpres 2019 sebagai Pertandingan Ulang Joko Widodo dan Prabowo

Terlepas dari siapa yang menjadi wakil masing-masing, Glenn berharap ajang Pilpres 2019 menjadi pesta demokrasi yang dapat mempersatukan bangsa.

Grid.ID/Siti Sarah
Glenn Fredly saat ditemui Grid.ID di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (23/6/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Glenn Fredly menilai majunya Joko Widodo dan Prabowo sebagai calon presiden di ajang Pilpres 2019 sebagai pertandingan ulang.

"Pertemuan antara kandidat yang sama seperti di awal 2014, Pak Jokowi dan Pak Prabowo," ujar Glenn, saat ditemui kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Jumat (10/8/2018).

Namun, yang menyenangkan bagi Glenn adalah dipilihnya KH Ma'ruf Amin sebagai calon wakil presiden mendampingi Jokowi.

"Saya senang, dalam arti konteks pembicaraan tentang siapa yang mendampingi Pak Jokowi jadi terjawab," lanjutnya.

Terlepas dari siapa yang menjadi wakil masing-masing, Glenn berharap ajang Pilpres 2019 menjadi pesta demokrasi yang dapat mempersatukan bangsa.

"Jangan hanya karena elektoral, kemudian kepentingan yang lebih besar itu terabaikan sebagai sebuah bangsa. Itu catatan penting buat kita semua," tegasnya.(*)

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved