Bom di Surabaya
Anang Hermansyah Kaget Dapat Kabar Surabaya Diserang Bom
Musisi dan anggota DPR RI, ini menegaskan bahwa pihak Parlemen dan Pemerintah, mengecam keras aksi teror bom di Surabaya pagi ini.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kabar terjadinya ledakan bom di tiga gereja di wilayah Surabaya, Jawa Timur, terjadi pada Minggu (13/5/2018) pagi usai para umat kristiani melangsungkan ibadah membuat Anang Hermansyah kaget.
Musisi dan anggota DPR RI, ini menegaskan bahwa pihak Parlemen dan Pemerintah, mengecam keras aksi teror bom di Surabaya pagi ini.
"Kami di parlemen dan pemerintah pastinya mengecam dengan keras kejadian ini," tegas Anang Hermansyah ketika ditemui di kawasan Car Free Day (CFD) Sudirman, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu pagi sebelum membuka store 'Asix' di kawasan Sudirman.
Baca: Kota Pahlawan Diserang Bom, Pandji Pragiwaksono Ajak Warga Surabaya Tak Takut Teroris
Anang mengaku pihak Parlemen sangat kaget mendengar dan mengetahui ada kejadian ancaman terorisme di Surabaya, mengingat beberapa hari lalu, sempat terjadi penyanderaan aparat kepolisian yang dilakukan narapidana terorisme, di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat.
"Tadi saya dapat kabar dari teman-teman. Sudah di diskusikan dengan teman-teman, bahwa memang kaget. Semua masyarakat prihatin dengan kejadian ini," ucapnya.
Lanjut Anang, ia dan anggota DPR RI berharap aparat kepolisian bisa sesegera mungkin menyelesaikan dan menuntaskan kejadian dugaan ancaman terorisme.
"Mudah-mudahan aprat keamanan bisa mengungkap, menangkap, dan menyelesaikan dengan cepat. Supaya permasalahan ini bisa meredam kepanikan masyarakat Indonesia," ujar Anang Hermansyah.
(Wartakotalive.com/Ari Puji Waluyo)