Sekilas Biasa Saja, Siapa Sangka Harga Rompi Garis Nagita Bisa Buat Beli Motor
Ia kerap terlihat memakai barang bermerek mulai dari tas, sepatu, busana, syal hingga barang-barang keperluan anaknya, Rafathar Malik Ahmad.
TribunSolo.com/Rifatun Nadhiroh
TRIBUNNEWS.COM - Makin populer, apapun topik tentang Nagita Slavina memang selalu menarik.
Apalagi soal fashion dan barang yang ia pakai.
Kemanapun ia pergi, penampilan Nagita selalu menjadi sorotan.
Sebab, ia juga kerap berdandan 'wah' meski terlihat sederhana.
Publik bisa menangkap kesan mewah tersebut lewat unggahan foto dirinya lengkap dengan busana maupun aksesoris mewah yang melekat.
Ia kerap terlihat memakai barang bermerek mulai dari tas, sepatu, busana, syal hingga barang-barang keperluan anaknya, Rafathar Malik Ahmad.
Seperti saat ia terpergok di sebuah tempat perbelanjaan bersama Rafathar.
Sejumlah penggemar membagikan foto usai berhasil berfoto bersama istri Raffi Ahmad itu.

Tentu saja baju yang dipakai Nagita menjadi sorotan.
Seperti rompi garis-garis ini yang diketahui bermerek MSGM ternyata harganya fantastis.
Dilansir TribunSolo.com, dari akun Instagram @fashion_nagitaslavina, rompi itu dibandrol Rp. 12.900.000,-.
"#NagitaSlavina wearing #MSGM 'Multicolor Stripe Jacquard Vest' from modaoperandi.com $960 / 12.900.000 IDR," begitu keterangan di foto yang diunggah @fashion_nagitaslavina.

Pakai Duit Hasil Kerja Sendiri
Dikutip dari Tribun Style, banyak publik yang menuding jika Nagita kerap menghabiskan uang suami untuk belanja barang mewah.
Namun hal tersebut rupanya dibantah oleh Raffi Ahmad.
Dilansir TribunStyle.com dari akun Instagram Drama Kuin, Rabu (27/12/2017).
Raffi mengungkap jika Gigi membeli barang-barang mewah menggunakan penghasilannya sendiri.
Meskipun mempunyai hak untuk memakai uang suami dan mendapat nafkah, namun Gigi tak ingin melakukan hal tersebut.
Dirinya memilih untuk memakai penghasilannya untuk kebutuhannya sendiri.
(*)
Berita ini sudah tayang di Tribun Solo dengan judul Terlihat Sederhana, Rompi Garis-garis Nagita Ini Harganya Bisa Buat Beli Motor