Selasa, 7 Oktober 2025

Ini Janji Vicky Prasetyo kepada Vivie untuk Anaknya

Dan kini pernikahan itu dikaruniai seorang anak perempuan bernama Faris Eluira Prasetyo. Usianya menginjak 1 tahun 3 bulan.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Willem Jonata
Tribunnews.com/Gita Irawan
Royhana Azizah Fitri Octaviana atau Vivie bersama kuasa hukumnya Henry Indraguna usai syuting program Rumpi di studio Trans 7, Mampang, Jakarta Selatan pada Senin (4/9/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Royhana Azizah Fitri Octaviana atau Vivie mau dinikahi secara siri oleh Vicky atas dasar suka. 

"Enggak ada rayuan apa-apa. Sama-sama suka saja," ucap Vivie usai program Rumpi di studio Trans 7, Jakarta Selatan, Senin (4/9/2017).

Pernikahan siri tahun 2015 di Cikarang terpaksa dilakukan, karena surat perceraian Vivie dengan suaminya belum selesai diurus.

Dan kini pernikahan itu dikaruniai seorang anak perempuan bernama Faris Eluira Prasetyo. Usianya menginjak 1 tahun 3 bulan.

"Dulu sih (Vicky) enggak pernah janji apa-apa. Baru-baru ini dijanjikan kasih harta itu buat anaknya. Rumah mobil itu buat anak ya. Aku luluh. Tapi kalo buat aku, aku nggak mau percaya," lanjut Vivie. 

Kini anak perempuan Vivie dan Vicky bernama  telah berumur satu tahun tiga bulan.(*) 

Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved