Minggu, 5 Oktober 2025

Calon Presiden 2014

Giring Nidji Tak Sulit Tentukan Pilihan Kepada Jokowi-JK

Baginya tidak sulit memberikan jawaban apabila ditanya alasannya memberi dukungan terhadap Jokowi-JK

Penulis: Willem Jonata
Editor: Hendra Gunawan
zoom-inlihat foto Giring Nidji Tak Sulit Tentukan Pilihan Kepada Jokowi-JK
Tribunnews.com/ismanto
Giring vokalis band Nidji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Giring Nidji memberikan dukungannya terhadap Jokowi-JK, dalam Pilpres 2014, 9 Juli mendatang. Bukan sekadar dukungan suara belaka. Ia pun turut hadir konser akbar "Salam 2 Jari Menuju Kemenangan bersama Jokowi-JK" di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Baginya tidak sulit memberikan jawaban apabila ditanya alasannya memberi dukungan terhadap Jokowi-JK. "Itu buat saya bukan pertanyaan sulit, dia orangnya baik," ucapnya, Sabtu, (5/7/2014), di GBK, Senayan, Jakarta.

Sebagai warga negara, ia selalu menjatuhkan pilihan yang terbaik. "Kita percaya untuk yang menjalankan pemerintahanarus orang baik," lanjut bapak dua anak tersebut.

"Makanya, saya support Pak Jokowidan Jusuf Kalla. Selama bulan kampanye ini saya pribadi memberikan support langsung," ucapnya.

Dan, ia percaya semua orang yang datang dan berkumpul dalam konser akbar di GBK, karena punya pilihan dan harapan yang sama untuk perubahan terhadap Indonesia lebih baik lagi.

"Kita semua satu suara," ucapnya. Namun, secara pribadi ia tak pernah memaksakan teman dan orang terdekatnya untuk memilih yang sama dengannya.

"Saya enggak pernah memaksa mereka untuk gimana. Saya pribadi mau dukung ya sudah. Kalau mereka terserah," tandasnya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved