Selasa, 7 Oktober 2025

On Stage

Jangan Berjoget Sembari Pakai High Heels, Akibatnya Seperti Dialami Madonna Ini

Pakai high heels jangan sembari berjoget-joget, karena akibat buruknya bisa seperti dialami Diva Pop Madonna ini.

Penulis: Daniel Ngantung
The Telegraph
Aksi Madonna dengan sepatu high heels-nya. 

TRIBUNNEWS.COM - High heels alias sepatu berhak tinggi mendatangkan bencana bagi diva pop Madonna.

Kakinya mengalami cedera setelah menari dengan memakai high heels saat berlatih di New York.

Demikian penuturan juru bicaranya kepada New York Post.

Diduga, pelantun "Take a Bow" itu menari terlalu bersemangat sampai-sampai lupa ia sedang mengenakan high heels yang berisiko membahayakan kakinya jika dipakai sembarang.

"Tulang kakinya memar karena menari sambil mengenakan high heels. Namun dia akan baik-baik saja," ujar jurubicaranya, seperti dikutip Tribunnews.com dari FemaleFirst.co.uk.

Untuk pemulihan, ibu empat anak itu dikatakan bakal mengenakan penopang selama sepekan.

Daniel Ngantung

Tags
Madonna
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved