Sabtu, 4 Oktober 2025

Melanie Putria Jadi Motherhood

Baru saja melahirkan anak, membuat Melanie Putria ingin menjadi Mother Hood bagi buah hatinya. Mantan Puteri Indonesia 2002 ini juga berkomitmen

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Dewi Agustina
zoom-inlihat foto Melanie Putria Jadi Motherhood
Tribunnews.com
Melanie Putria dan anaknya, Sheemar

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Baru saja melahirkan anak, membuat Melanie Putria ingin menjadi Mother Hood bagi buah hatinya. Mantan Puteri Indonesia 2002 ini juga berkomitmen memberikan perhatian meskipun aktivitasnya mulai padat.

"Sesibuk apapun aku tidak bisa meninggalkan tanggung jawabku sebagai ibu. Sebagai seorang ibu harus selalu dekat dengan anak karena bagaimanapun dokter anak adalah orang tua," ungkap Melanie Putri saat peluncuran MamiPoko di Ballroom Mutiara 1, Hotel Gran Melia, Jakarta, Senin (26/9/2011).

Aktris film 'Ayat-Ayat Cinta' ini mengakui setelah anaknya Shemar lahir, dia selalu browsing untuk mendapatkan informasi bagaimana merawat anak ataupun hal lainnya. Ia juga tidak segan bertanya kepada yang sudah berpengalaman.

"Aku beranggapan pengalaman orang lain menjadi sebuah pelajaran," ungkapnya.

Ia mengaku anaknya yang lahir Kamis, 27 Januari 2011, pukul 04.00 WIB termasuk golongan sensitif. Untuk itu, begitu anaknya lahir dia berusaha untuk memberikan yang terbaik.

"Meski belum pernah iritasi kulit, kalau sudah rewel berarti ada masalah," ungkapnya.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved