Liga Inggris
Jadwal Everton Vs Manchester City Liga Inggris Pekan 27 Dini Hari Nanti, Live beINSports & MaxStream
Jadwal Liga Inggris Pekan 27: Laga Everton Vs Man City Dini Hari Nanti, Live beIN Sports & MaxStream, Simak Ulasan Lengkapnya berikut ini
Jadwal Liga Inggris Pekan 27: Laga Everton Vs Man City Dini Hari Nanti, Live beIN Sports & MaxStream
TRIBUNNEWS.COM - Liga Inggris Pekan 27 akan di gelar pada Kamis (7/2/2019) dini hari nanti.
Dalam pekan ke 27 tersebut hanya mempertemukan club Everton vs Manchester City atau Man City.
Laga Everton vs Man City akan di helat pada Kamis (7/2/2019) pukul 02.45 WIB
Pertandingan tersebut akan di siarkan langsung secara live oleh beIN Spors dari Goodison Park.
Man City mengalami percepatan pekan ke 27 dikarenakan melakoni laga Final Carabao Cup.
Anak asuh Pep Guardiola akan melawan pasukan Maurizio Sarri di Final Carabao Cup pada 24 Februari 2019.
Man City punya rekor kemenangan yang bagus, terutama saat laga terakhirnya.
The Citizen mampu menaklukkan skuat Arsenal kala itu.
Sergio Aguero menjadi pahlawan bagi timnya pada pertandingan tersebut.
Pasalnya Sergio Aguero mampu cetak 3 Gol atau Hattrick dalam pertandingan tersebut.
Baca: Jelang Laga Barcelona vs Real Madrid dalam Copa Del Rey Babak Semi Final, Dini Hari Nanti
Berkat kemenangan tersebut kini Man City semakin mendekati Liverpool dalam klasemen sementara Liga Inggris.
Man City mampu mencatat 59 poin hal itu sekaligus membuat dirinya berada di urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris.
Sementara sang pemuncak Klasemen hanya terpaut 3 poin diatas Man City yakni dengan 62 poinnya.
Dengan hasil kemanangan ini tentu bukan tidak mungkin peluang Man City akan semakin besar.
Selain karena berkat bermain di publik tuan rumah, Everton juga harus opotimis dengan meraih hasil maksimal.
Pasalnya kini Everton berada di urutan ke 9 dengan total 33 poin.
Jika pada laga nanti Everton mampu mencatat hasil maksimal, tentu Everton akan menggeser posisi ke-8 yang saat ini tengah di huni oleh Watford.
Watford hanya unggul tipis dengan 34 poinnya.
Baca: Jadwal Bola Hari Ini: Piala Indonesia, Laga Uji Coba Timnas U-22, Liga Inggris, dan Copa Del Rey
Terlepas dari selisih poin yang cukup jauh dengan Man City, namun bukan tidak mungkin Everton mampu mengalahkan Man City.
Pasalnya Laga terakhir tandang Man City sangat buruk.
Skuat the Citizen kala itu harus takhluk dengan Newcastle saat bermain di markas Newcastle pada pekan 24 kala itu.
Cara Menonton Live Streaming Melalui aplikasi MAXstream
Menyaksikan live streaming pertandingan liga papan atas Eropa itu bukan lagi barang yang langka.
Pengguna internet umumnya memanfaatkan fitur pencarian di internet untuk menyaksikan live streaming pertandingan
Namun sejak beberapa bulan terakhir, provider telekomunikasi Telkomsel menyediakan layanan menonton pertandingan sepak bola liga-liga besar Eropa secara live streaming.
Telkomsel menyediakan layanan itu dalam aplikasi MAXstream dan Bein Sport.
Pertandingan sepak bola liga-liga Eropa yang ditayangkan live streaming itu, di antaranya Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga Perancis serta Liga Italia.
Melalui aplikasi MAXstream pelanggan Telkomsel dapat mengakses channel beIN Sports 1, 2, dan 3 yang menyiarkan pertandingan liga top Eropa, di antaranya Liga Inggris, Liga Spanyol, Liga 1 Prancis, dan liga top lainnya.
Aplikasi MAXstream bisa diunduh pelanggan Telkomsel melalui Google Play Store di tautan berikut dan Apple App Store di tautan ini.
MAXstream sejatinya merupakan aplikasi video digital berisikan beberapa konten seperti film, TV show, olahraga, atau kartun dari berbagai saluran layanan video-on-demand maupun televisi internasional.
Baca: Jadwal Semifinal Copa Del Rey - Barcelona Vs Real Madrid, Duel Sengit El Clasico
Telkomsel melalui situsnya juga menyedikan infomasi saya masuk ke MAXstream via ponsel.
Berikut ini panduan mengakses Live Streaming MAXstream yang dilansir di situs Telkomsel
- Klik tombol “Log In”.
- Masukkan nomor telepon.
- Masukkan kode verifikasi yang akan diterima melalui SMS ke nomor telepon yang didaftarkan.
- Klik tombol “Verifikasi”.
- Selanjutnya Anda akan masuk ke halaman utama.
Atau
- Klik “Log In” menggunakan Facebook atau Twitter (pastikan akun MAXstream sudah terhubung dengan akun media sosial).
- Masukkan informasi username dan password.
- Klik “Setuju” untuk Login menggunakan media sosial.
- Selanjutnya Anda akan masuk ke halaman utama.
Live Streaming BeiN Sport
BeiNConnect menyediakan beragam paket berlangganan mulai Rp 10 ribu per hari, Rp 75 ribu per bulan hingga Rp 599 ribu per tahun.
Pelanggan cukup mendaftar di ponsel, mengisi data diri lalu memilih metode pembayaran untuk menyaksikan Live Streaming pertandingan-pertandingan Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol hingga Liga Prancis.
(Tribunnews.com/ Umar Agus W)