Minggu, 5 Oktober 2025

Sepakbola SEA Games 2011

Okto Maniani Memilih Pindah ke Raja Ampat Demi Keluarga

Saking sayangnya, barang dua hari dapat waktu luang akan dilakukannya pulang ke Papua, menemui keluarga

Penulis: Y Gustaman
Editor: Yudie Thirzano
zoom-inlihat foto Okto Maniani Memilih Pindah ke Raja Ampat Demi Keluarga
TRIBUNNEWS.COM/DANY PERMANA
Pemain Timnas Indonesia U 23, Oktovianus Maniani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Badan boleh mungil. Tapi kelincahan dan sepak terjangnya yang garang, usil, emosional, dan penuh determinasi menjadi ciri khas Oktovianus Maniani.

Tapi itu sama sekali tak terlihat pada diri Okto di luar lapangan. Ayah dua anak itu menjadi teladan di tengah keluarganya. Saking sayangnya, barang dua hari dapat waktu luang akan dilakukannya pulang ke Papua, menemui keluarga.

Kecintaan kepada keluarga selalu menempel pada pria kelahiran 27 Oktober 1991 silam itu. Sampai-sampai, jika berada di rumah, Okto paling tak bisa makan sendiri. Meriam memastikan, Okto akan selalu mengajak semua keluarga untuk makan bersama. Okto tak bisa dipisahkan dari keluarga.

Bahkan, ketika memutuskan pindah dari klub elit Sriwijaya FC ke klub Persiram Raja Ampat yang berkompetisi di Divisi Utama, Okto selalu berkonsultasi kepada keluarga. Transfer nilai besar ternyata tak membuatnya silau. Ia justru memilih Persiram Raja Ampat yang berkompetisi di level divisi utama (kasta kedua di Liga Indonesia, red). "Ini lebih agar dekat dengan keluarga. Soal transfer enggak dipikirkan," terang Meriam Magdalena Warobay, istri Okto saat ditemui Tribunnews.com, Minggu (20/11/2011).

Ketika libur tiba, Okto selalu menghabiskan waktu dengan dua putra dan putrinya. Wajar jika Benyamin selalu manja saat di dekat Okto. Apapun keinginan Benyamin akan diturutinya. Meriam bahkan mengaku kerepotan jika Okto sedang "merumput" jauh di kota orang, Benyamin merengek meminta sesuatu yang harus disanggupi.

Karena anak lelaki satu-satunya, Benyamin selalu diajak Okto turun ke lapangan, atau keliling Kota Jayapura dengan sepeda motor, atau bahkan sampai memancing di laut. Tak jarang pula Okto dan keluarga selalu berjalan-jalan ke kota membeli kebutuhan di Papua Trade Center.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved