Bulutangkis SEA Games 2011
Kalah dari Thailand, Indonesia Siapkan Balas Dendam
Empat medali emas yang ditargetkan PBSI belum kandas, pascakekalahan tim beregu putri Indonesia dari Thailand 1-3.

Laporan Wartawan Tribunnews.com : Adi Suhendi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Empat medali emas yang ditargetkan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) belum kandas, pascakekalahan tim beregu putri Indonesia dari Thailand 1-3.
"Anak-anak sudah berusaha maksimal untuk mendapatkan hasil yang terbaik, saya berterimkasih karena mereka sudah berjuang secara maksimal. Mereka harus balas dendam di nomor perorangan. Semoga mereka bisa bermain bagus seperti sekarang," kata manejer tim bulutangkis Indonesia Maria Fransisca saat ditemui seusai pertandingan, Sabtu (14/11/2011).
Untuk tim putri, PBSI memang tidak memberikan target emas, sehingga kekalahan saat ini atas Thailand tetap harus disyukuri.
"Untuk beregu putri memang kita mentargetkan antara emas dan perak, karena dapatnya hanya perak kita harus syukuri itu," ucapnya.
Indonesia kalah 1-3 atas Thailand, setelah dua pemain tunggalnya Linda Wenifanetri dan Firdasari Adrianti dikalahkan pemain tunggal Thailand.
Kemudian satu ganda putri Indonesia Vita Marissa dan Lilyana dikalahkan ganda Thailand Savitree Amitrapai/ Saralee Thoungthongkam.
Indonesia hanya berhasil merebut satu kemenangan dari empat partai yang dipertandingkan. Ganda putri Indonesia Anneke Agustine Feinya berhasil menaklukan pasangan Thailand Duanganong Aroonkesorn/ Kunchala Voravichitchaekul.