Selasa, 7 Oktober 2025

Kakek Mengaku Dukun untuk Berbuat Dursila Pada 10 Gadis Belia

Meski mulai menapaki usia senja, Moh Bandiono, ternyata masih memendam hasrat besar terhadap lawan jenis.

zoom-inlihat foto Kakek Mengaku Dukun untuk Berbuat Dursila Pada 10 Gadis Belia
Surya/Haorrahman
Tersangka dukun cabul, saat didampingi oleh anggota Polrestabes Surabaya

Laporan Wartawan Surya Haorrahman

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Meski mulai menapaki usia senja, Moh Bandiono, warga Surabaya, ternyata masih memendam hasrat besar terhadap lawan jenis yang berusia jauh lebih muda.

Namun, karena hasratnya itu pula, kakek warga Kejambon Surabaya ini ditangkap oleh unit Perlindungan Perempaun dan Anak (PPA) Polrestabes Surabaya.

Ia diduga melakukan perbuatan dursila atau mencabuli gadis-gadis di bawah umur.

Menurut Kanit PPA Ajun Komisaris Suratmi, diduga terdapat 10 gadis yang disetubuhi oleh tersangka yang mengaku sebagai dukun itu.

"Yang baru kami periksa ada tiga gadis yang masih SMP. Mereka disetubuhi oleh tersangka. Tapi berdasarkan keterangan mereka, ada sekitar tujuh gadis lagi," kata Suratmi, Selasa (18/2/2014).

Kekinian, kata dia, Bandiono masih menjalani pemeriksaan intensif di Polrestabes Surabaya.

Sumber: Surya
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved