Minggu, 5 Oktober 2025

Gunung Soputan Meletus

Rencana Bikin Dodol Manado Batal Akibat Abu Gunung Soputan

Rencana warga Amurang kabupaten Minahasa Selatan mempersiapkan panganan khas dodol untuk pengucapan syukur ditunda

Editor: Yudie Thirzano
zoom-inlihat foto Rencana Bikin Dodol Manado Batal Akibat Abu Gunung Soputan
TRIBUNMANADO/FRANSISKA NOEL
Kapolda Sulut Brigjen Carlo Tewu dan Gubernur SH Sarundajang memantau langsung kondisi terakhir aktivitas gunung Soputan di pusat pemantauan Gunung Soputan Desa Maliku Kecamatan Amurang Timur, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), Minggu (3/7/2011).

TRIBUNNEWS.COM, MANADO- Akibat semburan abu vulkanik dari aktivitas erupsi gunung Soputan, Minggu (3/7/2011) membuat rencana warga Amurang kabupaten Minahasa Selatan mempersiapkan panganan khas dodol untuk pengucapan syukur ditunda.

Kepada Tribun Manado, Yul Pasla, warga desa Kapitu Kecamatan Amurang Barat kabupaten Minahasa Selatan mengaku menunda rencananya membuat dodol. "Yah, kalau banyak debu begini belum bisa buat dodol," keluh Yul.

Yul kecewa karena rencananya hari ini dia sudah berencana mengolah dodol untuk acara pengucapan syukur. "Rencana diolah hari ini tapi batal karena gunung meletus," ujarnya.

Yul khawatir jika debu vulkanik dari gunung Soputan masih terus menutupi Amurang dan sekitarnya sampai tanggal 10 Juli nanti dikhawatirkan akan mengganggu kegiatan warga Amurang untuk membuat dodol dan panganan khas pengucapan lain seperti nasi bambu. "Bisa saja mengacaukan rencana pengucapan syukur tanggal 10 Juli nanti," ujar Yul.

Sumber: Tribun Manado
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved