Minggu, 5 Oktober 2025

Idul Fitri 2014

Usai Salat Ied Angelina Sondakh Tidak Komentar

Terpidana kasus korupsi dan suap proyek Wisma Atlet Palembang, Angelina Sondakh, Minggu (28/7/2014) menjalani sholat Ied di rutan Pondok Bambu

Editor: Gusti Sawabi
Tribunnews.com/Theresia Felisiani
Angelina Sondakh 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Terpidana kasus korupsi dan suap proyek Wisma Atlet Palembang, Angelina Sondakh, Minggu (28/7/2014) menjalani sholat Ied di rutan Pondok Bambu, Jakarta Timur.

Tampak Angelina sholat bersama dengan ratusan warga binaan lainnya di Masjid Al-Ikhmas yang berada di dalam areal rutan.

Sholat Ied di rutan ini mengangkat tema "Ramadhan Mendidik Orang Agar Jujur" dengan penceramah yakni
Nuruh Hudha.

Usai sholat, Angelina tidak berkomentar pada awak media. Saat disorot kamera pun, Angelina tidak menggubris dan tetap fokus serta khusyuk beribadah.

Angelina terlihat berpenampilan sederhana dan tata riasnya juga sederhana. Wajah Angelina pun tetap tampak bercahaya. 

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved