Pilpres 2019
Bahas Rekonsiliasi, Dahnil Singgung Pilpres 2014: Prabowo Jarang Meninggalkan, Dia yang Ditinggalkan
Dahnil Anzar Simanjutak membahas soal rekonsiliasi kubu Jokowi dan Prabowo Subianto.
Laporan Wartawan TribunJakarta.com, Rr Dewi Kartika H
TRIBUNJAKARTA.COM - Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Anzar Simanjutak membahas soal rekonsiliasi kubu Jokowi dan Prabowo Subianto.
Dahnil Anzar Simanjuntak kemudian menyinggung soal Pemilu 2014.
Hal tersebut disampaikan Dahnil Anzar Simanjuntak saat menjadi narasumber di acara Apa Kabar Indonesia, pada Rabu (26/6/2019).
Mulanya pembaca acara Apa Kabar Indonesia, bertanya kepada Dahnil Anzar Simanjuntak terkait adanya ajakan bergabung dari pihak Jokowi.
"Sudah ada ajakan-ajakan komunikasi sebelumnya?" ucap sang pembawa acara dikutip TribunJakarta.com dari YouTube TV One.
Dahnil Anzar Simanjuntak menjelaskan saat ini pihaknya menunggu keputusan sidang hasil suara Pilpres 2019 di Mahkamah Konstitusi (MK).
"Yang jelas bagi kita, kita tunggu tuntas. Tuntas itu adalah tentu di MK. Kan kita enggak tahu nih, siapa pemenang, siapa yang kalah," kata Dahnil Anzar Simanjuntak.
"Jadi dalam posisi itu Pak Prabowo dan Bang Sandi menginginkan ini dituntaskan," tambahnya.
• Akun Instagramnya Kembali Hilang, Pesan Ustaz Abdul Somad Dibeberkan Derry Sulaiman
• Pamer Potret di Pinggir Kolam Renang, Gaya Rok Nia Ramadhani Tuai Sorotan Para Selebgram
TONTON JUGA