Senin, 6 Oktober 2025

Pilpres 2019

TKN Kerahkan 5.320 Jurkamnas dalam Kampanye Terbuka Jokowi-Ma'ruf

Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin siap menurunkan ribuan Juru Kampanye Nasional (Jurkamnas).

TRIBUNNEWS.COM/FRANSISKUS
Sekertaris TKN Jokowi-Maruf Amin, Hasto Kristiyanto. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin siap menurunkan ribuan Juru Kampanye Nasional (Jurkamnas) guna mengoptimalkan kegiatan kampanye rapat umum yang digelar 24 Maret-13 April 2019.

Jurkamnas akan terjun bersama Capres maupun Cawapres ke sejumlah daerah.

Hal itu disampaikan Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto kepada wartawan di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Selatan, Sabtu (23/3/2019).

"Total 5.320 Jurkamnas yang akan kami kerahkan di semua wilayah untuk membantu seluruh panggung politik Pak Jokowi yang dedikasikan untuk bangsa dan negara," kata Hasto.

Baca: Analisis dari Vietnam, Timnas U-23 Indonesia Terlalu Lemah atau Timnas U-23 Thailand Terlalu Kuat?

Sekjen PDI Perjuangan mengatakan, Jurkamnas pasangan Jokowi-Ma'ruf ini terdiri dari berbagai latar belakang.

Hasto menyebut mulai dari para ulama, pimpinan partai politik, hingga sejumlah menteri yang akan mengambil cuti.

"Kami siapkan jurkamnas dari para ulama, jurkamnas pimpinan-pimpinan politik dan menteri yang mengambil cuti. Menteri-menteri yang tidak PNS, yang dari partai, nanti akan ajukan cuti, tapi tidak seluruhnya," jelas Hasto.

Hasto menyebut sejumlah menteri yang akan jadi Jurkamnas antara lain, Menseskab Pramono Anung, Menko PMK Puan Maharani, Menaker Hanif Dhakiri, dan Menteri KLHK Siti Nurbaya.

Ia mengatakan, semua Jurkamnas sudah membagi tugasnya sesuai dengan basis kekuatan.

"Sudah ada pembagian tugas, ada yang sangat kuat di basis untuk membangun harapan desa berkemajuan, ada yang di petani, ada yang di nelayan, kalangan orang muda. Terutama pada hari Sabtu dan Minggu," ucap Sekjen PDIP itu.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved