Senin, 6 Oktober 2025

Disebut Gentlemen, Guntur Romli: Rekam Jejak Prabowo Sudah Jatuh Sejak Kasus Ratna Sarumpaet

Mardani Ali Sera rupanya memiliki pendapat lain, yakni menurutnya kasus Ratna Sarumpaet ini menunjukan siapa Prabowo yang sebenarnya.

Editor: Yudhi Maulana
Kolase TribunWow.com
Prabowo Subianto - Mohamad Guntur Romli 

TRIBUNNEWS.COM -- Tim Kampanye Nasional Jokowi-Prabowo Guntur Romli mengatakan, jejak kepemimpinan Prabowo jatuh sejak kasus Ratna Sarumpaet.

Hal itu disampaikan oleh Guntur Romli dalam dialog Mata Najwa, Rabu (11/10/2018) malam.

Pernyataan itu berawal saat timses Prabowo-Sandi, Mardani Ali Sera mengulas soal kisruh yang terjadi antara Menteri Perdagangan dengan Bulog soal impor beras.

"Kasihan sekali Indonesia cuma mendapatkan kualitas kepemimpinan dengan rekam jejak yang seperti ini, kita butuh Prabowo-Sandi yang memang luar biasa," ujarnya.

Mendengar pernyataan itu, timses dari Jokowi-Ma'ruf Amin kemudian menantang Prabowo untuk mengatur Ratna Sarumpaet.

Namun kemudian dari timses Prabowo-Sandiaga, Ferdinand Hutahaean ikut menimpali kalau kasus Ratna Sarumpaet sudah selesai, karena sudah dikeluarkan dari timses.

Mardani Ali Sera rupanya memiliki pendapat lain, yakni menurutnya kasus Ratna Sarumpaet ini menunjukan siapa Prabowo yang sebenarnya.

"Kasus Ratna Sarumpaet ini menunjukkan betapa kualitas kepemimpinan Prabowo itu gentlemen, bisa mengaku salah," jelasnya.

Pernyataan itu ditanggapi lagi oleh Budiman Sudjatmiko yang mengungkit kasus masa lalu Prabowo.

"Rekam jejak soal gentlemen, ketika anak buahnya sebagian diadili karena melakukan penculikan terhadap rekan-rekan saya, apakah Prabowo bersama mereka ada di balik jeruji penjara? Saya ingin mengatakan bahwa syarat menjadi pemimpin gentlemen yang dikatakan Bang Mardani, gugur sejak awal tepat ketika rekan-rekan saya belum kembali sampai saat ini," bebernya.

Halaman selanjutnya =====>>>>

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved