Pilpres 2019
Total Tim Kampanye Jokowi-Ma'ruf 5.279 Orang, Prabowo-Sandiaga 94 Orang
Sementara dokumen tim kampanye Prabowo-Sandiaga Uno hanya 17 halaman dengan total anggota tim 94 orang.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedua pasangan calon presiden dan calon wakil presiden telah mengirimkan dokumen tim sukses kampanye ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
KPU sudah merilis dokumen itu di websitenya.
Jokowi-Ma'ruf Amin menyerahkan dokumen tim kampanye mencapai 276 halaman dengan total anggota tim kampanye mencapai 5.279 orang.
Sementara dokumen tim kampanye Prabowo-Sandiaga Uno hanya 17 halaman dengan total anggota tim 94 orang.
Dari dokumen tersebut jelas ada perbedaan yang mencolok antara dokumen tim kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin dan Prabowo-Sandiaga Uno.
Anggota tim kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin terdiri dari para menteri, anggota DPR, pimpinan parpol, hingga para caleg 2019 dari partai koalisinya.
Ketua tim kampanye Jokowi-Ma'ruf Amin dipegang oleh pengusaha Erick Thohir.
Sementara itu di posisi dewan penasehat ada 9 nama, ada nama Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri, Ketum Golkar Sekaligus Menteri Perindustrian, Airlangga Hartarto dan lainnya
Adapun 13 orang menjadi dewan pengarah, salah satunya yakni Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK).
Sementara, dokumen tim kampanye Prabowo-Sandiaga diisi komposisi anggotanya juga beragam mulai dari anggota DPR, pimpinan partai hingga mantan menteri.
Berbeda dengan Jokowi-Ma'ruf Amin, Prabowo-Sandiaga tak memasukan caleg ke dokumen tim kampanye yang masuk ke KPU.
Ketua tim kampanye Prabowo-Sandiaga Uno dipegang oleh Mantan Panglima TNI (Purn) Djoko Santoso.
Sementara itu ketua dewan pembina ditempati oleh Prabowo Subianto dan Ketua Dewan Penasehat Zulkifli Hasan.