Piala Dunia 2022
Prediksi Skor Kosta Rika vs Jerman di Piala Dunia 2022, Profil Leroy Sane Winger Andalan Der Panzer
Prediksi Skor Kosta Rika vs Jerman di Piala Dunia 2022, profil Leroy Sane pemain andalan Der Panzer di sektor sayap.
TRIBUNNEWS.COM - Jerman lebih dijagokan untuk menang dalam pertandingan melawan Kosta Rika di Piala Dunia 2022.
Jerman diprediksi dapat menang dengan skor 0-1 (via Sportskeeda) dan 0-2 (via Sportsmole).
Prediksi skor yang mengunggulkan Der Panzer dalam laga Kosta Rika vs Jerman di Piala Dunia 2022 bisa dibilang tak mengejutkan.

Baca juga: Sedang Berlangsung Live Streaming SCTV Kroasia vs Belgia Piala Dunia 2022, Red Devils Butuh 3 Angka
Pasalnya, tim asuhan Hansi Flick memiliki banyak pemain bintang yang bisa membuat perubahan.
Satu di antaranya adalah Leroy Sane.
Pemain milik Bayern Munchen siap meneror lawan melalui sayap.
Kehadiran Sane sangat berarti dalam skuad Der Panzer karena memberikan perbedaan dalam opsi serangan.
Leroy Sane bisa menjadi pilihan pertama Hansi Flick untuk mengisi sisi sayap bersama Jamal Musiala.
Berikut ini profil singkat Leroy Sane
Nama Lengkap: Leroy Aziz Sane
Tempat Tanggal Lahir: Essen (Jerman), 11 Januari 1996
Usia: 26 Tahun
Posisi: Sayap Kiri
Kaki Terkuat: Kiri
Klub Saat Ini: Bayern Munchen
Leroy Sane sendiri termasuk pemain senior di kubu Der Panzer.
Ia sudah mengoleksi 49 caps bersama Jerman.

Dalam prosesnya, Sane telah membuat 11 gol.
Kini, ia berjuang untuk mewujudkan mimpi besar negaranya.
Ia bersama rekan-rekannya yang lain berjuang keras untuk bisa menjadi juara dunia lagi.
Pasalnya sudah tujuh tahun mereka tak lagi mengecap manisnya trofi Piala Dunia 2022.
Baca Juga
Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022
Profil 8 Stadion Piala Dunia Qatar
Daftar Peserta dan Pembagian Grup Piala Dunia 2022
Sejarah Piala Dunia atau FIFA World Cup
Download Gambar Jadwal Piala Dunia 2022 Qatar, Lengkap Babak Penyisihan Grup A-H
(Tribunnews.com/Guruh)