Asian Games 2018
Drama Bulu Tangkis Asian Games 2018 - Marcus/Kevin Susah Payah Tekuk Pasangan Jepang
Ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sukses ke 8 besar bulu tangkis perorangan Asian Games 2018, setelah menundukkan Jepang.
TRIBUNNEWS.COM - Pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, sukses meraih kemenangan pada babak 16 besar kategori individu Asian Games 2018.
Dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (25/8/2018), Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menghadapi Takuto Inoue/Yuki Kaneko.
Tiket babak perempat final dipastikan menjadi milik Marcus/Kevin usai menang dengan skor 21-16, 19-21, 21-18.
Pertandingan berjalan seru pada gim pertama saat kedua pasangan sama-sama menampilkan tempo cepat.
Skor ketat pun tersaji pada interval pertama yang berakhir dengan skor 11-10 bagi keunggulan Marcus/Kevin. BACA SELENGKAPNYA DI SINI