Calon Presiden 2014
Sabam Sirait, Megawati, dan Pencapresan Jokowi
Cerita dari politisi senior PDIP, menyiratkan, sebenarnya ada konflik yang terjadi di Internal PDIP soal pencapresan Jokowi oleh Megawati
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ferdinand Waskita
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Politisi Senior PDIP Sabam Sirait mengaku deklarasi Joko Widodo sebagai calon presiden di Pemilu 2014 menjadi pengharapannya selama ini. Hal itu dikatakan Sabam dalam diskusi kenegaraan di Gedung DPD, Jakarta, Rabu (19/3/2014).
Pengakuan Sabam diawali ujaran Ketua DPD Irman Gusman menyinggung Sabam Sirait yang pernah mengungkapkan bahwa Jokowi layak menjadi Capres. Bahkan Sabam pernah memanggil Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk mengusung Jokowi di 2014.
"Saya panggil Mega, sandingkanlah Jokowi itu," kata Sabam.
Tak lama kemudian, kata Sabam, Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo menghubunginya terkait usulan Jokowi.
"Tjahjo telepon, 'Pak Sabam tidak percaya saya (Megawati) akan mengusulkan Jokowi'," ujar Sabam.
Padahal, Sabam mengatakan ia tidak meminta Megawati untuk mengusung Jokowi sebagai calon presiden.
"Saya enggak minta, saya bilang mengharapkan," kata Sabam.