Minggu, 5 Oktober 2025

Terungkap, 4 Kunci Utama Menjaga Kesehatan Skin Barrier Menurut Dermatolog

Skin barrier yang rusak membuat kulit kering hingga iritasi. Untungnya, dermatolog mengungkap empat kunci menjaga kesehatan skin barrier.

Ilustrasi Parapuan Foto 2021-11-14 18:00:40 

Parapuan.co - Skin barrier berperan sebagai pelindung kulit dari berbagai masalah.

Lapisan terluar kulit ini akan mencegah kulit Kawan Puan rusak akibat paparan sinar UV, polusi, dan lainnya.

Makanya, kita perlu menjaga kesehatan skin barrier agar kulit kita sehat dan terawat.

Pasalnya, jika skin barrier ini sampai rusak atau tidak berfungsi optimal melindungi kulit, maka kulit akan kering, inflamasi, dan sensitif, Kawan Puan.

Baca Juga: Apa Itu Skin Barrier? Ini Penjelasan dan Pengaruhnya pada Perawatan Kulit

Menurut seorang dermatolog dan pendiri Visha Skincare, Purvisha Patel, MD, skin barrier terdiri atas lipid dan sel.

Melansir Well and Good, ketika skin barrier tidak dapat berfungsi dengan baik, maka ia tidak akan bisa melakukan tugasnya untuk melindungi kulit secara optimal.

Artinya, kulit kamu rentan mengalami kerusakan. Semakin rusak dan iritasi skin barrier kamu, maka ia akan semakin tidak efektif untuk menjaga kelembapan kulit.

Skin barrier yang normal dan sehat dapat terlihat dari kulit yang berwarna rata, kencang, halus, tidak ada kemerahan atau iritasi,” ujar dr. Patel.

Nah, untuk mendapatkan kulit yang sehat itu, berikut ini empat kunci utama kesehatan skin barrier menurut pakar yang harus kamu ketahui.

1. Hidrasi

Hidrasi kulit penting Kawan Puan lakukan demi menjaga kesehatan skin barrier.

Jika kulit Kawan Puan lembap, maka kulit kamu akan sehat.

Baca Juga: Selain Air Panas, Ini 3 Alasan Utama Penyebab Skin Barrier Rusak

Menurut dr. Patel, beberapa bahan dalam skincare yang bisa kamu coba untuk menghidrasi kulit adalah ceramides, glycerin, dan agen lipofilik lainnya.

Bahan-bahan tersebut dapat membantu menyembuhkan kulit yang kering dengan mengembalikan kelembapannya.

2. Gunakan sunscreen

Sunscreen merupakan kunci utama untuk mencegah berbagai kerusakan kulit yang disebabkan oleh matahari.

Sebab, ketika kamu tidak memberikan kulit perlindungan, skin barrier akan rentan mengalami kerusakan.

Oleh sebab itu, sunscreen harus menjadi salah satu langkah dalam memakai skincare yang dipakai setiap hari.

Tak hanya matahari, sunscreen juga bisa melindungi kulit dari radiasi layar laptop atau ponsel.

“Jika kamu tidak memakai SPF secara rutin, paparan radiasi ultraviolet akan menyebabkan kerusakan sel, sehingga tanda penuaan muncul, berisiko kanker kulit, dan rusaknya kolagen,” katanya.

Baca Juga: Mulai Ada Perubahan Cuaca, Begini Tips Merawat Kulit di Musim Hujan

Bahkan ketika hujan pun, kamu tetap harus memakai sunscreen, lho, Kawan Puan. Setidaknya SPF 30 ke atas.

3. Jangan berlebihan saat memakai produk

Saat membicarakan skin barrier, kamu bisa menerapkan konsep less is more atau lebih sedikit, maka lebih baik.

Cobalah untuk tidak berlebihan dalam memakai skincare yang mengandung bahan aktif agar tidak menghilangkan minyak alami kulit.

“Eksfoliasi berlebihan karena terlalu banyak menggunakan produk berbahan asam atau bahan keras bisa menyebabkan kerusakan pada skin barrier,” kata dr. Patel.

Jadi, saat memakai skincare, kamu sebaiknya lebih gentle, Kawan Puan.

Hindari terlalu sering mencuci muka, terlalu sering eksfoliasi, atau terlalu banyak menggunakan produk skincare.

4. Seimbangkan pH kulit

Baca Juga: Terkenal dengan Kulit Sehat dan Glowing, Ini Rahasia Perawatan Tubuh Perempuan Jepang

Memiliki pH atau tingkat keasaman yang seimbang merupakan kunci lainnya dari skin barrier yang sehat.

Akan tetapi, untuk menjaga keseimbangan ini agak sedikit tricky.

Tingkat pH yang normal adalah sekitar 5.5. Jika pH kulit terlalu tinggi atau rendah, kulit akan rentan mengalami iritasi serta inflamasi.

Untuk menjaga keseimbangan pH, sebaiknya pilihlah produk yang tidak menghilangkan minyak alami kulit.

Itulah beberapa hal yang menjadi kunci utama untuk mendapatkan skin barrier yang sehat.

Apabila skin barrier dalam keadaan baik, maka kulitmu akan senantiasa sehat dan terhindar dari tanda penuaan.

Baca Juga: Manfaat Neem Oil untuk Kulit, Menyembuhkan Luka hingga Mencegah Penuaan

(*)

Sumber: Parapuan
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved