Beda Negara, Ini Momen Persahabatan Greysia Polii dan Pebulu Tangkis Thailand Sapsiree Taerattanachai
Sapsiree Taerattanachai, pebulu tangkis asal Thailand merupakan sahabat Greysia Polii. Intip manisnya persahabatan Greys dan Sapsiree, yuk!
Parapuan.co – Dalam sebuah hubungan persahabatan, kamu dan sahabat tentu akan memberikan dukungan antara satu sama lain, bukan?
Begitu pula dengan persahabatan Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai, pebulu tangkis asal Thailand yang sudah berlangsung cukup lama.
Bagi yang masih asing, Sapsiree Taerattanachai ialah pebulu tangkis asal Thailand yang juga berlaga dalam Olimpiade Tokyo 2020.
Bedanya, Sapsiree bermain di nomor ganda campuran sedangkan Greysia Polii di ganda putri.
Meski Greysia Polii dan Sapsiree Taerattanachai terpaut usia yang cukup jauh, tetapi keduanya tampak begitu akrab.
Bahkan, dalam unggahan akun Instagram Sapsiree pada 2017 lalu, dirinya mengatakan bahwa Greysia Polii adalah kakak kesayangnnya.
Mengunggah Kebersamaan Saat Olimpiade
Menunjukan kedekatan keduanya, Sapsiree kemudian mengunggah kebersamaannya dengan Greysia Polii. Mereka berdua terlihat sedang mengantre untuk berfoto di depan icon Olimpiade Tokyo 2020.
Lihat postingan ini di Instagram
Dalam video yang diunggah di akun Instagram Sapsiree (@popor_sapsiree) Greysia Polii mengatakan bahwa tahun ini dirinya dapat meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Greys berharap jika Sapsiree akan mendapatkan medali yang sama pada Olimpiade 2024 di Paris, Perancis mendatang.
Tidak lupa, Sapsiree juga mengucapkan selamat atas kemenangan yang telah diraih oleh Greysia Polii dan Apariyani Rahayu.
Bagi Sapsiree, Greysia Polii merupakan senior yang dapat menginspirasi dirinya untuk lebih baik dalam bermain bulu tangkis.
Sebelum Sapsiree dan Greysis Polii kembali bertemu di Olimpiade Tokyo 2020, 5 tahun lalu di Rio de Janeiro, Brazil, Sapsiree dan Greysia Polii telah berjanji untuk berjuang memeperebutkan medali di Olimpiade Tokyo 2020.
Dan kini, medali emas pun diraih oleh pasangan ganda putri Greysia Polii dan Apriyani Rahayu.
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mengalahkan pasangan ganda putri ganda putri China unggulan kedua Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dengan skor 21-19 dan 21-15.
(*)
Baca Juga: Perbedaan Usia Tak Halangi Greysia Polii dan Apriyani Rahayu Saling Mendukung