Senin, 6 Oktober 2025

HUT Kemerdekaan RI

Gaya Menteri Susi Pakai Baju Adat Dayak Jadi Perhatian Netizen

Foto itu lantas menuai tanggapan dan pujian dari netizen. Akun @budidayak mengungkapkan rasa bangganya kepada Susi.

Editor: Johnson Simanjuntak
Twitter
Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti mengenakan pakaian adat Dayak saat hadir dalam upacara peringatan Detik-detik Proklamasi di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2017). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Berbaju dayak dengan aksesoris warna warni ditambah kacamata hitam, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti kembali menjadi perbincangan hangat netizen.

Pakaian yang dikenakan Susi saat menghadiri upacara pengibaran bendera di Istana Merdeka, Kamis (17/8/2017) itu diunggah Susi dalam sebuah foto dalam akun Twitter pribadinya, @susipudjiastuti.

Susi tampak tersenyum lebar di foto itu. 

“Dirgahayu Indonesiaku Tercinta, Merdeka, dan Berjaya !!!!” tulis Susi melalui akun Twitter pribadinya.

Foto itu lantas menuai tanggapan dan pujian dari netizen. Akun @budidayak mengungkapkan rasa bangganya kepada Susi.

Bahkan, seorang Netizen menyebut bahwa Susi sebagai pejabat negara pertama yang menggunakan pakaian adat Dayak dalam acara resmi kenegaraan.

“Sebagai org Dayak, saya bangga ibu mengenakan baju adat Dayak. Keren bu @susipudjiastuti. Tetap semangat bu,” cuit @budidayak.

“Terharu dgn ibu @susipudjiastuti , selama ini, baru ibu yg menggunakan pakaian khas suku Dayak dlm acara resmi Kenegaraan seperti 17 Agt,” seperti dikutip dari akun @Andhoes.

Ada pula netizen yang mengomentari paduan pakaian adat dan kacamata hitam berbingkai bulat yang dikenakan Susi.

“Baju adat Dayak dipadu kacamata hitam ibu = Indonesia berjaya & bergaya,” tulis akun @DevieSupraba.

Tidak hanya itu, tingkah Susi bak fotografer profesional yang menenteng kamera DSLR berwarna putih juga menjadi perhatian.

Pada peringatan Hari Kemerdekaan RI di Istana Merdeka kemarin, pihak istana memang sengaja meminta para tamu mengenakan pakaian adat.

Presiden Jokowi pun memberikan hadiah sepeda kepada lima orang yang dianggap berbusana terbaik.

Pemenang pertama jatuh pada Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly yang mengenakan pakaian adat Nias.

Kedua, Ketua DPD RI Oesman Sapta Odang yang mengenakan pakaian adat Minang.

Halaman
12
Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved