Jumat, 3 Oktober 2025

Kabinet Jokowi JK

Pelantikan HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung Molor 1,5 Jam

Sedianya pelantikan digelar pukul 14.00 WIB namun baru terlaksana sekitar pukul 15.30 WIB atau molor sekitar 1,5 jam.

net
Jaksa Agung RI, Muhammad Prasetyo 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelantikan HM Prasetyo sebagai Jaksa Agung yang sempat molor dari jadwal akhirnya digelar di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/11/2014) sekitar pukul 15.30 WIB.

Sedianya pelantikan digelar pukul 14.00 WIB namun baru terlaksana sekitar pukul 15.30 WIB atau molor sekitar 1,5 jam.

Pelantikan Prasetyo didasarkan pada Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 131 tahun 2014.

Dengan memakai seragam cokelat kejaksaan, Prasetyo berdiri tegak mengucapkan sumpah jabatannya di hadapan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Usai sumpah jabatan diucapkan, Jaksa Agung yang baru dilantik itu pun menandatangani Berita Acara Pengambilan Sumpah Jabatan.

Sebelum pelantikan Prasetyo yang juga Politisi NasDem, keluarga dan tamu undangan sudah bersiap-siap di Istana Negara mengikuti pelantikan. Hal ini seturut arahan pembawa acara pelantikan di Istana.

Dengan memakai seragam cokelat kejaksaan, Prasetyo berdiri tegak di tengah ruangan.

Sebelumnya, terpantau Menteri Sekretaris Negara, Pratikno, Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan Tedjo Edhy Purdijatno dan Sekretaris Kabinet Andi Wijayanto keluar dari barisan menuju ke belakang. Terlihat ada terjadi percakapan serius diantara ketiga menteri. Namun masih belum diketahui mereka tengah membahas hal apa.

Lebih lanjut sekitar pukul 14:17 WIB, seorang protokoler tiba-tiba datang menghampiri Prasetyo--guna memberikan informasi. Begitu pula kepada keluarga yang berada tak jauh dari Prasetyo.

Tak berselang lama, Prasetyo terlihat beranjak dari tengah menuju ke arah Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo dan Hatta Ali. Seketika, seluruh tamu undangan pun terlihat meninggalkan barisan dan berbincang-bincang berkelompok di Istana Negara.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved