Teror Bom Buku
Paket Buku di Belakang Komplek Kejaksaan Agung Bukan Bom
Tim Gegana Polda Metro Jaya memastikan sebuah buku di Jl Mendawai I No 39 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, bukan bom.

Kapolres Jakarta Selatan Kombes Pol Gatot Eddi memastikan buku tebal bergambar Presiden Amerika Serikat, Barack Obama itu tidak mengandung bahan peledak.
"Dari laporan pemilik rumah ini, kita menurunkan Tim Gegana yang stand by di Polres Jaksel. Hasil pemeriksaan itu negatif, tidak ada unsur bom," kata Gatot Eddi di lokasi kejadian, Jumat (18/3/2011).
Meski hasil pemeriksaan buku tersebut tidak terdapat bahan peledak, anggota Gegana tetap mengamankan paket tersebut. "Isinya sementara, benar-benar buku," ujarnya.
Gatot menjelaskan, buku tersebut diterima pemilik rumah Supriyanto Haryanto alias Babe, pukul 14.00 WIB. Di paket itu tertera identitas pengirim atas nama sopir pemilik rumah, Heri Suanto beralamat di Jl Mochtar Raya RT 11/11 Jakarta 10584.
Oleh si supir, paket buku itu diletakkan begitu saja di meja tamu, karena pemilik rumah tak juga membuka pintu saat diketut pintu rumahnya.
Kepolisian menduga kejadian ini hanya salah koordinasi antara si sopir dan penerima paket. Meski begitu, saat ini kepolisian tetap melakukan pemeriksaan terhadap si supir. "Tidak apa-apa. Kita tetap lakukan protap yang ada," ujar Gatot.