Selasa, 7 Oktober 2025

Soal Penghasilan Miliaran Rupiah, Ahok Anggap FITRA Cari Sensasi

Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menganggap FITRA mencari sensasi dengan menyebutkan penghasilan

Pajak
Ahok 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nicolas Timothy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menganggap Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) mencari sensasi dengan menyebutkan penghasilan dirinya maupun Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo mencapai miliaran rupiah.

"Saya pikir FITRA ini agak melucu," ujar Basuki atau akrab disapa Ahok di Balai Kota, Jakarta, Senin (2/12/2013).

Menurut Ahok, data yang dirilis oleh FITRA telah diatur oleh ketentuan Undang-Undang, bahwa Kepala Daerah berhak mendapatkan 0,15 persen dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

"Jadi semakin besar penghasilan di sebuah daerah, maka biaya operasionalnya semakin besar. Dan itu cuma diambil 0,1 persen, itu pun untuk sosial, untuk anak-anak kami bantu segala macam," ucap Ahok.

Mantan Bupati Belitung Timur ini juga mempertanyakan data yang dibeberkan oleh FITRA, yang menyebutkan bahwa penghasilannya dan Joko Widodo mencapai Rp 1,7 miliar.

"Biarkan saja masyarakat yang menilai. Dia tahu dari mana anggaran itu. Kan kami yang buka anggaran itu," ucap Ahok.

Tags
FITRA
Rekomendasi untuk Anda

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved