Bus Luragung Terbakar di Tol JORR, Satu Penumpang Terluka
Nus Luragung, jurusan Kuningan-Lebak Bulus, ludes terbakar di KM 30, Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Luragung, jurusan Kuningan-Lebak Bulus, ludes terbakar di KM 30, Tol Jakarta Outer Ring Road (JORR), Pasar Rebo, Jakarta Timur, Selasa (19/11/2013) siang.
Akibat kejadian ini, seorang penumpang mengalami luka bakar di kedua kakinya saat mencoba menyelamatkan diri. Tak hanya itu, akibat peristiwa naas ini, kemacetan panjang sejauh 3 kilometer terjadi sekitar lokasi kejadian
Bus nahas bernomor polisi B 7560 YB tersebut diduga terbakar setelah salah satu bagian mesin mengeluarkan asap.
"Ada bau gosong memang, saya berhenti dan meminta kondektur untuk cek," kata Yaya (55), sopir bus tersebut.
Musibah yang terjadi sekitar pukul 15.00 WIB tersebut berlangsung sangat cepat. Saat itu muncul percikan api pada bagian mesin yang membakar seluruh bus.
Kendati tak ada korban jiwa, salah satu penumpang bus bernama Romanah (50), mengalami luka bakar pada di bagian kaki akibat kejadian tersebut. Ia mengatakan kakinya terluka saat dirinya ingin keluar dari dalam bus berpenumpang cukup padat itu.
"Saya ikut panik, sampai sandal saya tertinggal di bus. Semua penumpang berebut duluan keluar, saling serobot. Saya sudah tua ya tidak ada tenaga untuk berebut keluar," kata Romanah.
Seluruh bodi bus akhirnya ludes terbakar. Untuk memadamkan kobaran api, dikerahkan lima unit mobil pemadam kebakaran dari Sudin Damkar dan PB Jakarta Timur. 30 Menit kemudian, api akhirnya berhasil dipadamkan.