Pilpres 2024
Prabowo-Erick Naik Mobil Maung Bareng Presiden Jokowi, Gerindra Sebut Isyarat Dukungan Pilpres
Muzani menuturkan bahwa foto yang beredar itu merupakan momen saat Prabowo dan Erick Thohir melakukan kunjungan bersama dengan Presiden Jokowi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir naik mobil maung bersama dengan pelat Indonesia-1.
Di belakangnya, terlihat Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan istrinya Iriana Jokowi.
Baca juga: Jokowi Sarankan PT Pindad Jalin Kemitraan Agar Berkembang Cepat
Adapun momen kebersamaan itu dibagikan oleh Erick Thohir melalui instagram pribadinya @erickthohir. Foto itu dibagikan Erick pada Senin (24/7/2023).
Menanggapi hal itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra, Ahmad Muzani menyampaikan bahwa momen kebersamaan itu sebagai isyarat dukungan kepada Prabowo dan Erick Thohir.
"Saya mau tanya, kalau itu dinaiki oleh kira-kira menurut anda itu sinyal apa? Kalau saya tadi melihat foto itu, itu artinya isyarat dukungan oleh presiden kepada calon atau orang yang sedang menaiki mobil itu," kata Muzani di Markas Besar PBB di Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023).
Baca juga: Momen Prabowo Setiri Jokowi, Iriana, dan Erick Thohir Naik Maung di Malang
Muzani menuturkan bahwa foto yang beredar itu merupakan momen saat Prabowo dan Erick Thohir melakukan kunjungan bersama dengan Presiden Jokowi saat meninjau PT Pindad.
"Ini kunjungan menteri pertahanan dan menteri BUMN ke BUMN yang kebetulan BUMN itu untuk urusan pertahanan, Pindad. Jadi itu," jelasnya.
Muzani pun menyambut positif terkait beredarnya foto tersebut. Menurutnya, hal tersebut sebagai sinyal dukungan Presiden Jokowi.
"Ya pokoknya saya menganggap, kami menganggap itu dukungan dari Presiden memberi sinyal kepada orang yang sedang menaiki di mobil itu," pungkasnya.
Pilpres 2024
PTUN Tunda Pembacaan Putusan PDIP soal Penetapan Gibran Cawapres, Mahfud Pesimis Bakal Dikabulkan |
---|
VIDEO Pembacaan Putusan Gugatan PDIP Soal Pencalonan Gibran di PTUN Ditunda Jadi 24 Oktober 2024 |
---|
Jubir PTUN: Penundaan Pembacaan Putusan Gugatan PDIP soal Gibran Tak Terkait Pelantikan Presiden |
---|
Hakim Sakit, PTUN Tunda Baca Putusan Gugatan PDIP hingga Setelah Pelantikan Prabowo-Gibran |
---|
BREAKING NEWS PTUN Tunda Pembacaan Putusan PDIP Gugat KPU soal Penetapan Gibran jadi Cawapres |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.