Euro 2012
Suporter Mulai Beringas dan Baku Hantam di Polandia
Reuters mengabarkan terjadi bentrokan antar suporter yang terjadi di luar stadion
TRIBUNNEWS.COM, WARSAWA - Reuters mengabarkan, terjadi bentrokan antar suporter yang terjadi di luar stadion pada saat pertandingan Grup A Piala Eropa antara Rusia melawan Polandia yang dilangsungkan di Stadion Nasional, Warszawa, Polandia, Rabu (13/6/2012) dinihari waktu Indonesia.
Bentrokan antar suporter tersebut melibatkan pendukung Polandia dan Swedia. Bentrokan ini menjadi yang terburuk sejak Piala Eropa pertama kali digulirkan.
Polisi anti huru hara yang mencoba untuk menghalau bentrokan ini, malah menjadi sasaran lemparan batu, flare, dan botol. Polisi menembakkan gas air mata dan peluru karet pada suporter setelah pecahnya bentrokan yang terjadi di jembatan yang melintasi sungai Vistula yang mengarah ke stadion nasional.
Polisi anti huru hara dilempari rudal termasuk batu, flare dan botol, menembakkan gas air mata dan peluru karet pada para penggemar setelah pertempuran berdarah di respon pecah di jembatan melintasi sungai Vistula yang mengarah ke stadion nasional. Bentrokan ini mengakibatkan 123 suporter diamankan setelah terlibat di dalam bentrokan.
Bentrokan ini timbul akibat konflik yang terjadi selama berabad-abad antara Uni Soviet yang mendominasi Polandia sesudah Perang Dunia II. Konflik antar kedua negara ini diperuncing dengan kejadian meninggalnya mantan Presiden Polandia Lech Kaczynski pada 10 April 2010 saat pesawat resminya mengalami kecelakaan saat mencoba mendarat di Smolensk, Rusia, untuk memperingati pembunuhan ribuan prajurit Polandia oleh Uni Soviet pada Perang Dunia II.
Pertandingan antara Polandia melawan Rusia terjadi bertepatan dengan hari kemerdekaan Rusia.
Sekitar 20.000 penggemar Rusia berada di ibukota Polandia untuk menyaksikan timnas Rusia bertanding dan sebelum kickoff dimulai, dari arah pendukung Rusia ada slogan yang berbau provokatif bertuliskan "This Is Rusia".
Laga Polandia melawan Rusia sendiri berakhir imbang 1-1, setelah gol Alan Dzagoev di menit ke-37 dibalas oleh Jakub Blaszczykowski di menit ke-57.