Euro 2012
Ini Dia Fakta-fakta di Balik Laga Polandia vs Rusia
Polandia akan menghadapi Rusia di National Stadium, Warsawa, Rabu (13/6/2012) dini hari WIB pada penyisihan grup A.
Liputan Khusus Euro 2012 di Tribun Jakarta
Baca Juga Berita Piala Eropa 2012 lainnya
Pernak-pernik dan Laporan Langsung dari Euro 2012
TRIBUNNEWS.COM - Polandia akan menghadapi Rusia di National Stadium, Warsawa, Rabu (13/6/2012) dini hari WIB pada penyisihan grup A.
Polandia tentu mengincar kemenangan di hadapan publik sendiri, menyusul hasil imbang kontra Yunani di partai pembukaan. Sedangkan mental pemain Rusia sedang bagus-bagusnya seusai membantai Republik Ceko di partai perdana.
Berikut ini adalah sejumlah fakta seputar tim Polandia dan Rusia yang akan disiarkan di RCTI pukul 01.45.
Polandia :
- Wojciech Szczesny terkena sanksi larangan bermain 1 kali setelah mendapat kartu merah di partai pembuka kontra Yunani. Kiper Arsenal itu menjadi pemain ke-35 yang di kartu merah sepanjang sejarah Euro.
- Gol Robert Lewandowski ke gawang Yunani menjadi golnya yang ke-tujuh dari lima pertandingan terakhir bersama tim nasional dan klub (Borussia Dortmund).
- Gol penyerang Yunani, Dimitris Salpingidis di partai pembuka memecahkan rekor tak kebobolan Polandia yang sudah bertahan selama 512 menit.
- Dari tujuh pertandingan terakhir, Polandia meraih lima kemenangan. Dua pertandingan lainnya berakhir imbang.
- Robert Lewandowski terpilih sebagai Carlsberg Man of the Match pada partai pembuka.
- Saat kontra Yunani, enam pemain Polandia belum pernah meraih debut di partai resmi : Grzegorz Sandomierski, Marcin Kamiński, Adam Matuszczyk, Adrian Mierzejewski, Rafał Wolski and Artur Sobiech.
Rusia:
- Rusia tidak terkalahkan dalam 15 pertandingan, meraih 8 kemenangan dan 7 kali imbang sejak kalah 0-1 pada partai persahabatan kontra Iran pada 9 Februari 2011.