Jumat, 3 Oktober 2025

Shawn Wright-Phillips: QPR Memang Layak Kalahkan Chelsea

Shaun Wright-Phillips menjadi pahlawan kemenangan Queens Park Rangers atas Chelsea, Kamis (3/1/2012) dinihari WIB

zoom-inlihat foto Shawn Wright-Phillips: QPR Memang Layak Kalahkan Chelsea
AFP
Gol Shawn Wright Phillips ke gawang Chelsea

TRIBUNNEWS.COM - Shaun Wright-Phillips menjadi pahlawan kemenangan Queens Park Rangers atas Chelsea, Kamis (3/1/2012) dinihari WIB. Dia membobol gawang mantan tim yang pernah dibelanya pada menit ke-78 usai masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-15 menggantikan David Hoilett.

Wright-Phillips sendiri merasa kemenangan ini adalah hasil yang layak bagi kubunya. Pasalnya, QPR memang membutuhkan raihan poin demi poin guna bangkit dari posisi dasar klasemen sementara Premier League.

"Kami membutuhkan tiga poin hari ini. Kami berhasil membuat mereka (Chelsea) frustrasi, ini poin yang layak," ucap Wright-Phillips usai laga. "Aku belajar bermain bola dengan banyak hal menggembirakan dan menyedihkan. Kamu akan memikirkannya jika tak bisa mencetak gol, tapi semoga pikiran tersebut kini sudah pergi dariku.

Hingga pekan ke-21, QPR memang masih terdampar di peringkat ke-20 dengan 13 poin. Terpaut lima poin dari tim yang berada pada batas aman, Southampton. Kendati demikian, SWP yakin segalanya akan berangsur berubah bagi timnya.

"Hasil tak pernah sesuai dengan keinginan kami musim ini, tapi para pemain telah bertahan seperti itu sepanjang musim. Kami tak pernah meragukan kemampuan kami dan jika terus menggali dengan dalam, kami akan mendapatkan jalan keluar yang hebat," ucapnya.

Wright-Phillips boleh jadi menjadi pahlawan kemenangan QPR pada laga ini. Namun peran sang pemberi assist, Adel Taarabt tak boleh dilupakan. Pada pertandingan ini, Taarabt bermain sebagai striker tunggal bagi kubu asuhan Harry Redknapp tersebut.

"Aku tak pernah bermain di posisi itu sepanjang hidupku. Aku terkejut ketika manajer memberitahuku bahwa aku akan bermain di sana. Itu berhasil hari ini dan aku pikir aku sudah bermain baik untuk tim ini," ujar Taarabt.

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
Liverpool
6
5
0
1
12
7
5
15
2
Arsenal
6
4
1
1
12
3
9
13
3
Crystal Palace
6
3
3
0
8
3
5
12
4
Tottenham
6
3
2
1
11
4
7
11
5
Sunderland
6
3
2
1
7
4
3
11
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved