Kamis, 2 Oktober 2025

Milan Resmi Kembalikan Tiket Terusan

Penyataan Galliani yang akan mengembalikan tiket pertandingan kepada Milanisti tidak main-main.

Editor: Ravianto
zoom-inlihat foto Milan Resmi Kembalikan Tiket Terusan
net
Michelangelo Albertazzi

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - AC Milan secara resmi mengumumkan akan mengembalikan tiket yang telah dibeli tifosi untuk musim depan, jika mereka tidak puas dengan kebijakan transfer klub.

Milanisti berang dengan eksodus pemain selama musim panas ini. Selain kehilangan sejumlah pemain veteran seperti Gennaro Gattuso, Alessandro Nesta, Clarence Seedorf, Filippo Inzaghi dan Mark van Bommel, I Rossoneri menjual dua aset terbaiknya, Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva ke Paris Saint-Germain.


Sejumlah fans akan melakukan gugatan terhadap Milan dengan tuduhan iklan palsu. Sementara yang lainnya menggelar upacara 'kematian' di depan markas besar Milan di Via Turati. Acara ini dilakukan sebagai simbol kematian I Rossoneri, dengan mengirim karangan bunga duka cita dan lilin.

Wakil presiden Adriano Galliani menyatakan akan mengembalikan tiket jika fans tak menginginkan lagi menyaksikan pertandingan I Rossoneri dan sekarang pernyataan tersebut diumumkan secara resmi melalui laman klub.

"Milan telah mengonfirmasi kesiapan untuk membatalkan kesepakatan tekait tiket pertandingan kandang tim utama untuk musim 2012/13, dalam kondisi dan periode waktu tertentu," demikian pernyataan klub.

"Milan menegaskan keputusan ini ditentukan atas dasar kebutuhan dan cinta dari klub terhadap pendukungnya dan tidak ada kaitan dengan tindakan hukum apa pun. Milan, sebaliknya percaya gugatan tersebut tanpa dasar."(goal.com)


Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

Klub
D
M
S
K
GM
GK
-/+
P
1
AC Milan
5
4
0
1
9
3
6
12
2
Napoli
5
4
0
1
10
5
5
12
3
Roma
5
4
0
1
5
1
4
12
4
Juventus
5
3
2
0
9
5
4
11
5
Inter Milan
5
3
0
2
13
7
6
9
© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved