Minggu, 5 Oktober 2025

Euro 2012

Raul Meireles Ingin Tularkan Sukses di Chelsea

Gelandang Portugal, Raul Meireles siap mengulang kesuksesan Chelsea di timnas.

Penulis: Ravianto
zoom-inlihat foto Raul Meireles Ingin Tularkan Sukses di Chelsea
zimbio
Raul Meireles

TRIBUNNEWS.COM, WARSAWA - Gelandang Portugal, Raul Meireles berharap bisa mentransfer sukses di klubnya, Chelsea ke timnas. Chelsea baru saja jadi juara Liga Champions 2012 dengan status underdog dan Meireles bermimpi membawa Portugal kembali mengejutkan, tampil sebagai juara Euro 2012.

"Tak ada yang memfavoritkan kami sebelum turnamen, sama seperti ketika Chelsea dipandang sebelah mata di Liga Champions," katanya. "Memang sulit, tapi ini mimpi kami, sama seperti mimpi rakyat Portugal.

Selama pemanasan ke Euro 2012, Portugal memang tampil melempem. Kerja keras disebut Meireles membuat Portugal tampil seperti sekarang. Kepercayaan diri pemain juga disebutnya tak pernah anjlok meski hasil buruk mampir.

"Di atas semuanya, kami mampu memperlihatkan sebagai tim dengan organisasi bagus serta pemain-pemain luar biasa kuat," tambah eks pemain Liverpool tersebut.

Berita Terkait: Euro 2012

Rekomendasi untuk Anda
AA

Berita Terkini

© 2025 TribunNews.com, a subsidiary of KG Media. All Right Reserved