Euro 2012
Kalah dari Turki Pelatih Portugal Enjoy aja
Portugal baru saja membuat kejutan. Namun, bukan kejutan positif yang ditorehkan Seleccao
TRIBUNNEWS.COM, LISBON - Portugal baru saja membuat kejutan. Namun, bukan kejutan positif yang ditorehkan Seleccao. Portugal justru kalah dalam laga uji coba melawan Turki dengan skor 1-3, Sabtu (2/6/2012).
Hal ini semakin mengecilkan prediksi banyak pihak mengenai jalan yang akan dilalui Portugal di Piala Eropa 2012. Apalagi, Portugal tergabung di grup berat bersama Jerman, Belanda, dan Denmark.
Kekalahan tersebut ternyata tak mengkhawatirkan Pelatih Paulo Bento. Bento tetap yakin bila skuadnya mampu memberikan sesuatu yang bagus di Piala Eropa 2012, meski melalui laga-laga uji coba dengan hasil tak memuaskan.
"Saya pikir hasil pertandingan melawan Turki tidak adil. Tetapi, kami harus tetap percaya mampu melakukan hal baik di ajang Piala Eropa 2012," jelas Bento.
"Kami tidak boleh kehilangan harapan. Dukungan yang kami terima luar biasa. Tetapi pada akhirnya, hasil adalah yang terpenting," ungkap Bento.
Baca juga:
- Pelatih Spanyol Takut Pergerakan Andrea Pirlo
- Rooney Layak jadi Kapten Timnas Inggris
- John Terry juga Bikin Ketar-ketir Pelatih Inggris
- Timnas Inggris Ketar-ketir Kehilangan Gary Cahill
- Polandia Menang 4-0 atas Andora di Laga Ujicoba
- Roy Hodgson: Modal Bagus Inggris Menang atas Belgia
- Ujicoba: Denmark Menang 2-0 atas Australia
- Xavi Hernandez Merasa Bugar Jelang Piala Eropa
- Cesc Fabregas Bakal Dimainkan Saat Lawan Italia